Direkomendasikan Capres 2024, Ganjar: Saya Hormat, Bu Mega Orang Tua Saya

Sabtu, 18 Juni 2022 - 20:30 WIB
Ganjar mengaku saat ini fokus untuk membereskan banyak persoalan yang ada di Jateng. Ganjar dituntut cepat untuk menyelesaikan persoalan seperti minyak goreng, persoalan Wadas, persoalan rob dan lain sebagainya.

"Itu jauh lebih penting. Dan waktu saya running gubernur periode kedua kan juga beberapa partai mendukung saya. Jadi dukungan itu yang hari ini paling dibutuhkan. Kan soal capres, calon, balon kan belum ada to? Sekarang tahapannya juga belum ada. Itu yang saya kira penting untuk publik tahu," pungkasnya.

Seperti diketahui, Partai Nasdem memutuskan untuk mengusung tiga nama bakal capres di Pilpres 2024. Ketiga nama tersebut yakni, Anies Baswedan, Andika Perkasa, dan Ganjar Pranowo. Anies dan Ganjar berlatar belakang kepala daerah. Sedangkan Andika, berasal dari unsur TNI.

"Saya bacakan penetapan rekomendasi nama-nama bakal calon presiden RI pada Pemilu 2024. Pertama, Anies Rasyid Baswedan. Kedua, Muhammad Andika Perkasa. Ketiga, Ganjar Pranowo," kata Ketua Umum Nasdem, Surya Paloh, di Rakernas Nasdem, Jakarta, Jumat (17/6/2022).
(maf)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More