Bambang Pacul Dilantik Menjadi Ketua Komisi III DPR Besok Sore

Minggu, 21 November 2021 - 13:36 WIB
Politikus PDIP Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul akan dilantik menjadi Ketua Komisi III DPR RI, Senin (22/11/2021) sore. FOTO/DOK.SINDOnews
JAKARTA - Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul telah ditunjuk menjadi Ketua Komisi III DPR RI menggantikan koleganya Herman Hery yang dipindah ke Komisi VII. Bambang Pacul akan dilantik pada Senin (22/11/2021) besok.

Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad mengatakan, dirinya telah mendapatkan informasi dari Sekretariat Komisi III DPR terkait pelantikan tersebut. "Setahu saya dari pengecekan di kepala bagian sekretariat di Komisi III, kira-kira besok," kata Dasco saat dikonfirmasi, Minggu (21/11/2021).

Ketua Harian DPP Partai Gerindra itu menyebut, prosesi pelantikan Bambang Pacul diperkirakan bakal dilakukan pada sore hari. Biasanya, proses pelantikan dilakukan pimpinan DPR di ruang rapat komisi. "(Pelantikan) kira-kira antara pukul 15.00 kalau gak salah," katanya.



Baca juga: PDIP Tunjuk Bambang Pacul Jadi Ketua Komisi III DPR: Loyalis Puan, Penentang Ganjar Capres 2024



Untuk diketahui, Fraksi PDIP DPR RI memutuskan mengganti Herman Hery di posisi Ketua Komisi III DPR dengan Bambang Pacul. Ketua Fraksi PDIP DPR Utut Adianto mengatakan bahwa Herman Herry dipindah ke Komisi VII. "Betul dipindah dari III ke VII per tanggal 16 November," kata Utut kepada wartawan di Jakarta, Rabu (17/11/2021).

Baca juga: Bambang Wuryanto Jadi Ketua Komisi III DPR, Ganjar: Selamat Bertugas Mas Pacul
(abd)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More