Memperkuat Diplomasi Haji Indonesia

Senin, 20 Mei 2024 - 12:48 WIB
Kedua, kehadiran ratusan ribu jamaah Indonesia berpotensi menjadi diplomasi budaya. Besarnya jumlah jemaah membawa praktek dan produk budaya Indonesia. Batik, kopiah dan kerudung khas Indonesia, makanan daerah, hingga berbagai budaya kita secara otomatis turut mengglobal dibawa jemaah dan dikenal oleh muslim dari berbagai belahan dunia lain.

Musim haji menjadi momen yang memberi peluang globalisasi budaya. Karenanya, upaya para jemaah menggunakan dan mengenalkan produk budaya khas kita patut dilakukan. Memenangkan hati warga negara lain dengan sikap santun jamaah haji maupun sentuhan produk budaya yang khas Indonesia bisa turut menjadi soft power yang turut menopang kesuksesan diplomasi Indonesia secara luas.

Musim haji selalu menjadi momen yang dinanti 2,02 miliar muslim penduduk bumi. Sentuhan akurasi diplomasi turut berkontribusi dalam menghadapi berbagai tantangan dan peluang musim haji.
(abd)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More