MKGR Dukung Airlangga Hartarto Kembali Pimpin Partai Golkar

Minggu, 17 Maret 2024 - 23:24 WIB
Dia menilai, strategi Airlangga dalam Pemilu 2024 ini sudah sangat tepat. Oleh sebab itu, ia menegaskan tidak ada keraguan bagi MKGR untuk tetap mendukung Airlangga sebagai Ketum DPP Partai Golkar berikutnya.

"MKGR, salah satu organisasi pendiri Golkar, sudah menyatakan tegak lurus terhadap kebijakan-kebijakan Pak Airlangga. Alhamdulillah, terbukti dengan kemenangan Prabowo-Gibran dan kenaikan kursi DPR RI dari 85 jadi 102," tegas Azwar.



Adies juga menjawab isu Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka yang disebut masuk bursa calon Ketua Umum Partai Golkar. Adies mengatakan, Partai Golkar memiliki aturan main yang sudah termaktub dalam Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) mengenai syarat calon ketua umum partai.

"Sampai saat ini, AD/ART itu kalau tidak salah menyampaikan bahwa seseorang yang ingin mencalonkan diri menjadi ketua umum itu minimal harus lima tahun di dalam kepemimpinan Partai Golkar. Itu yang kami tahu," tegas Adies.

Adies menambahkan, selama belum ada perubahan AD/ART, MKGR tidak ingin berandai-andai tentang adanya calon ketua umum baru yang menggantikan Airlangga Hartarto. "Kita akan mengikuti saja, tetapi sampai saat ini kita harus ikut kepada aturan," ujarnya.
(zik)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More