Ketum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo Hadiri Kampanye Akbar Ganjar-Mahfud di Solo

Sabtu, 10 Februari 2024 - 11:51 WIB
Ketua Umum DPP Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo (HT) menghadiri kampanye akbar Ganjar-Mahfud di Benteng Vastenburg, Solo, Jawa Tengah. Foto/MPI/
JAKARTA - Ketua Umum DPP Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Hary Tanoesoedibjo (HT) menghadiri kampanye akbar Ganjar-Mahfud di Benteng Vastenburg, Solo, Jawa Tengah.

Selain HT, hadir juga pimpinan partai politik pendukung Ganjar-Mahfud, seperti Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri; Ketua Umum Hanura Oman Sapta Odang; dan yang mewakili Ketua Umum PPP Sandiaga Salahuddin Uno.

"Terima kasih Bu Mega telah memberikan semangat dan membakar semangat kita, Ibu Mega dan keluarga PDI-P hadir di Solo untuk memberikan dukungan kepada Ganjar-Mahfud," kata Ganjar saat mengawali sambutannya. "Hadir juga di sini Ketua Perindo, Terima kasih Pak Hary Tanoesoedibjo dan keluarga Perindo yang hadir," sambungnya.





Dalam acara tersebut, ribuan pendukung paslon nomor urut tiga memadati lapangan Benteng Vastenburg dengan membawa berbagai macam atribut.

Ganjar pun tidak heran jika kampanye akbar di Solo sangat banyak pendukung yang hadir. Pasalnya, Solo merupakan kandang banteng. "Solo spesial, mohon izin untuk partai-partai lain, memang PDIP kandangnya ada di sini," ujarnya.
(cip)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More