Jenderal Andika Perkasa Turun ke Jateng, Ini yang Dilakukannya

Rabu, 12 Agustus 2020 - 16:14 WIB
KSAD Jenderal TNI Andika Perkasa saat melakukan kunjungan kerja di Makodam IV/Diponegoro, Semarang, Rabu (12/8/2020). FOTO/SINDOnews/Ahmad Antoni
SEMARANG - Jawa Tengah dalam beberapa hari terakhir ini termasuk dalam lima besar provinsi yang memiliki kasus Covid-19 di Indonesia. Kondisi tersebut mendorong KSAD Jenderal TNI Andika Perkasa turun langsung ke sana.

Hal pertama yang dilakukannya adalah bertemu Gubernur Jateng Ganjar Pranowo .Jenderal Andika mengungkapkan pertemuan dengan orang nomor satu di Provinsi Jawa Tengah, Selasa (11/8/2020) malam itu guna mengiventarisasi permasalahan terkait penanganan pandemi Covid-19 dan pemulihan ekonomi di Jawa Tengah.

"Saya sebagai Wakil Ketua Pelaksana Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional sedang belanja masalah sekaligus orientasi ke kepala daerah," kata Andika di sela kegiatan penyerahan sertifikat hak atas tanah TNI AD di Makodam IV/Diponegoro, Semarang, Rabu (12/8/2020). ( ).



Dalam pertemuan tersebut, pihaknya meminta masukan ke Ganjar dalam upaya menyusun langkah akurat untuk membantu kinerja Menteri BUMN Erick Thohir sebagai Ketua Pelaksana Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional. Mantan Pangkostrad itu berharap dalam dua minggu ini dirinya bisa mengunjungi para kepala daerah lainnya. Hal itu penting dilakukan guna menjaga tingkat consumer spending. Pasalnya, 56 persen ekonomi Indonesia disumbang dari faktor consumer spending.

( ).

"TNI AD sudah melakukan hal itu, program pendidikan terus berjalan, tidak ada perjalanan dinas yang tidak ada yang kami stop," katanya.

Ia menyampaikan bahwa Gubernur Ganjar Pranowo telah memikirkan dua sisi penting dalam penanganan di masa pandemi Covid-19, yakni mencegah penularan dan ekonomi terus berjalan.
(zik)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More