Ketua Bawaslu Tekankan TNI-Polri hingga ASN-Penyelenggara Pemilu Netral di 2024

Senin, 27 November 2023 - 10:37 WIB
Ketua Bawaslu, Rahmat Bagja menekankan perihal netralitas TNI-Polri hingga ASN serta penyelenggara pemilu menjelang kontestasi 2024. Foto/MPI
JAKARTA - Ketua Badan Pengawas Pemilu ( Bawaslu ), Rahmat Bagja menekankan perihal netralitas TNI-Polri hingga Aparatur Sipil Negara (ASN) serta penyelenggara pemilu menjelang kontestasi 2024.

Hal itu disampaikan pada Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Sentra Penegakkan Hukum Terpadu (Gakkumdu) yang dihelat Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), TNI-Polri, dan Kejaksaan di Hotel Grand Sahid, Sudirman, Jakarta Pusat, Senin (27/11/2023).

"Panglima TNI-Kapolri akan menjamin seluruh proses yang akan dilakukan oleh kita baik sebagai pengawas pemilu, sebagai sentra Gakkumdu, sebagai aparatur pertahanan dan keamanan untuk turut menjaga netralitas TNI-Polri, ASN dan juga netralitas seluruh penyelenggara Pemilu paling penting," kata Rahmat dalam sambutannya.





Rahmat pun meyakinkan kepada seluruh peserta Pemilu agar satu suara di TPS akan bertahan hingga tingkat rekapitulasi nasional. Ia menegaskan bahwa hal tersebut poin penting pada Pemilu 2024.

"Kami akan yakinkan ke seluruh peserta Pemilu bahwa suara satu di TPS akan bertahan satu di tingkat tahap rekapitulasi nasional nanti. Inilah yang kami harapkan terjadi karena ini poin penting Pemilu kita kali ini," ujarnya.

Pantauan MNC Portal Indonesia di lokasi Ganjar-Mahfud terlihat mengenakan kemeja berwarna hitam-putih. Terlihat senyum sumringah keduanya menyapa satu per satu yang hadir termasuk simpatisan.

Terlihat acara Rakornas Sentra Gakkumdu di antaranya Ketua Bawaslu Rahmat Bagja, Kapolri Jenderal (Pol) Listyo Sigit Prabowo, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, Ketua KPU Hasyim Asyhari, Ketua DKPP, perwakilan Kejaksaan, perwakilan KY.

Terlihat dihadiri pula Peserta Pemilu 2024 tiga pasangan calon yakni Ganjar Pranowo- Mahfud MD, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka serta petinggi partai politik.

"Pagi semua, sudah sarapan?" celoteh Ganjar kepada awak media.

Sebagai informasi, tahapan Pemilu akan segera memasuki masa kampanye yang akan dimulai pada Selasa 28 November 2023 besok hingga 75 hari ke depan atau 10 Februari 2023 mendatang.
(maf)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More