Karang Taruna Diminta Jadikan Pemuda Desa Mandiri

Sabtu, 13 Desember 2014 - 20:30 WIB
Karang Taruna Diminta...
Karang Taruna Diminta Jadikan Pemuda Desa Mandiri
A A A
JAKARTA - Organisasi Karang Taruna diharapkan mampu meghadapi masyarakat globalisasi dan menyambut ekonomi Asean.

Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa berharap, Karang Taruna bisa menjadikan pemuda desa jadi garda terdepan dalam pembangunan desa menuju pembangunan nasional.

"Keberadaan organisasi Karang Taruna tidak lagi menjadi early warning system. Tetapi saat ini sudah menjadi alarm warning system terhadap traficking serta memerangi bahaya penggunaan miras dan narkoba," katanya dalam siaran persnya di Jakarta, Sabtu (13/12/2014).

Kata dia, Karang Taruna menjadi privat support dari Kementerian Sosial. Dalam acara Bulan Bakti National Karang Taruna (BNKT) yang digelar di Sumatera Utara (Sumut, kata dia, pihaknya menyumbangkan secara simbolis bedah rumah sebanyak 40 rumah serta mesin jahit dan kursi roda, mesin compressor serta modal usaha bagi pemuda desa.

Sementara itu, Ketua Umum Karang Taruna Taufan EN Rotorasiko mengatakan, investasi yang diberikan pemerintah kepada Karang Taruna tidak akan disia-siakan.

"(Semoga) menjadi spirit forum intergrasi bangsa dalam membentuk pemuda desa sebagai nilai komperensif sebagai kekuatan desa. Agar pemuda desa agar lebih produktif dan mandiri," katanya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0952 seconds (0.1#10.140)