Temui Jokowi, Ketua MK Bantah Singgung Soal Pergantian di MK

Rabu, 03 Desember 2014 - 21:43 WIB
Temui Jokowi, Ketua...
Temui Jokowi, Ketua MK Bantah Singgung Soal Pergantian di MK
A A A
JAKARTA - Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Hamdan Zoelva menemui Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara.

Dalam pertemuan tersebut, Hamdan mengaku tidak membicarakan mengenai pergantian Ketua dan Hakim MK.

"Tidak ada dibicarakan mengenai itu, sama saya tidak dibicarakan," kata Hamdan di Istana, Jakarta, Rabu (3/12/2014).

Hamdan mengatakan, enam bulan sebelum berakhir masa jabatan, harus sudah mengirim surat ke presiden supaya segera mengambil langkah.

Meskipun hal itu tidak disinggung dalam pertemuan, namun proses akan tetap berjalan. Hamdan mengaku, tidak khawatir akan molor karena sistem sudah berjalan.

"Tidak pernah. Prinsipnya kami serahkan kepada presiden bagaimana yang paling baik, karena itu adalah lingkup kewenangan presiden," ucapnya.

Hamdan enggan berspekulasi akan akan dicalonkan lagi sebagai ketua MK atau tidak. Namun, mantan politikus Partai Bulan Bintang (PBB) itu tampaknya masih berminat menjadi ketua MK.

"Kalau diminta diberi kepercayaan insya Allah," tandasnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0958 seconds (0.1#10.140)