Sikap PKS mendukung aspirasi umat Islam

Kamis, 17 April 2014 - 22:04 WIB
Sikap PKS mendukung aspirasi umat Islam
Sikap PKS mendukung aspirasi umat Islam
A A A
Sindonews.com - Ketua Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Hidayat Nur Wahid mengungkapkan pandangan partainya, mengenai kemungkinan terbentuknya koalisi partai Islam pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2014.

Kata dia, PKS ingin perjuangkan aspirasi umat Islam yang menginginkan adanya koalisi partai Islam setelah Pemilihan Legislatif (Pileg) 2014.

"Sikap PKS adalah kami mendukung agar aspirasi umat Islam yang menghendaki koalisi partai Islam itu kita dengarkan dengan baik dan kita perjuangkan, PKS akan berada pada posisi itu," kata pria yang akrab disapa HNW ini di Cikini, Jakarta, Kamis (17/4/2014).

Mengenai pertemuan sejumlah tokoh dan petinggi parpol Islam yang akan membahas peluang terbentuknya koalisi partai Islam, dia menjawab.

"Dan kita akan bermusyawarah bagaimana agar apa yang menjadi aspirasi. Umat Islam yang merupakan penduduk umat Islam itu menjadi bagian dari demokrasi," ucapnya.

"Mestinya tidak dihambat umat Islam untuk menggagas koalisi. Ini akan kita bicarakan bagaimana bentuk dan sebagainya tentu akan kita lihat perjuangannya," tegasnya.

Sementara itu, apakah PKS akan mengajukan calon presiden (capres) andai terbuka peluang bergabungnya Partai Islam, HNW pun belum bisa menjawabnya.

"Kita lihat saja, secara prinsip ini adalah pemusyawarahan yang perlu kita lakukan dengan sebaik-baiknya. Jadi, jangan ada diskriminasi," tuntasnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5573 seconds (0.1#10.140)