Gunakan hak pilih, HT optimis Indonesia akan berubah

Rabu, 09 April 2014 - 13:20 WIB
Gunakan hak pilih, HT optimis Indonesia akan berubah
Gunakan hak pilih, HT optimis Indonesia akan berubah
A A A
Sindonews.com - Calon Wakil Presiden Partai Hanura, Hary Tanoesoedibjo (HT) menggunakan hak pilihnya di TPS 002 Kelurahan Rawa Barat, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

HT berharap melalui Pemilu 2014 ini, bangsa Indonesia akan memiliki harapan baru untuk perubahan. Bahkan, hak suara yang diberikan tersebut tak akan terbuang sia-sia.

"Saya sangat optimis karena kami telah melakukan yang terbaik dan semaksimal mungkin yang kami bisa," kata HT, di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (9/4/2014).

Menurut HT, keputusan dirinya terjun ke dunia politik lantaran melihat perubahan Indonesia masih jalan ditempat. Dia melihat kesenjangan antara yang miskin dan yang kaya semakin lebar.

Dia menyatakan, meski perubahan yang hakiki berada di tangan Tuhan, tetapi proses perubahan harus dilakukan oleh semua kalangan, terlebih bagi wakil rakyat dan pemimpin mendatang. Karena itu, dia meminta masyarakat menggunakan hak pilihnya dengan benar.

"Indonesia sudah lama menunggu sejak reformasi hingga hari ini belum banyak yang kita raih, sangat jauh dibanding negara lain yang lebih maju dibanding kita," ujarnya.

Selain itu, pasangan Calon Presiden Hanura Wiranto ini mengungkapkan, selama perjalanan keliling Indonesia, dirinya menemukan kesenjangan tersebut semakin lebar. Bahkan, tingkat kesejahteraan masyarakat masih jauh dari yang diharapkan.

"Kalau (harapan) optimis nomor 1, moderat nomor 2, pesimis nomor 3. Kita lihat saja nanti hasilnya statmen saya keliru atau tidak," ungkapnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6597 seconds (0.1#10.140)