Gita fokus konvensi atau lari dari tanggung jawab?

Jum'at, 31 Januari 2014 - 20:35 WIB
Gita fokus konvensi...
Gita fokus konvensi atau lari dari tanggung jawab?
A A A
Sindonews.com - Mundurnya Gita Wirjawan sebagai Menteri Perdagangan (Mendag) mendapat tanggapan miring dari sejumlah politikus.

Anggota Komisi III Bambang Soesatyo mengaku tak habis pikir dengan keputusan Gita. Pasalnya, di tengah banyaknya persoalan perdagangan yang harus diselesaikan Mendag, Gita justru mundur dan memilih fokus untuk ikut konvensi calon presiden (capres) Partai Demokrat.

"Bisa saja menjadi pencitraan dan lari dari tanggung jawab. Karena banyak yang harus dituntaskan," kata Bambang di Kantor Pimpinan Pusat Muhamadiyah, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (31/1/2014).

Politikus Partai Golkar ini pun tak tertarik jika ditawarkan kursi peninggalan Gita. Bahkan kata dia, hanya partai politik (parpol) yang tidak cerdas yang mau menempati kursi tersebut.

Dirinya beralasan, Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) jilid II yang dibangun Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tak lagi kuat.

"Ibarat kapal besar ini sudah bocor besar, kalau ada partai yang mau menerima itu sama saja bodoh," tuntasnya.

Sekadar informasi, per 1 Februari 2014 Gita Wirjawan bukan lagi sebagai Mendag. Ia memilih mundur karena ingin fokus ikut konvensi calon presiden (capres) Partai Demokrat.

Baca:
Demi konvensi, Gita Wirjawan tanggalkan jabatan menteri
Dahlan Iskan ogah ikuti jejak Gita
Mundur, Gita dinilai gentleman
(hyk)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0715 seconds (0.1#10.140)