Hamdan: Setahu kami Akil ke Singapura untuk berobat

Rabu, 16 Oktober 2013 - 20:01 WIB
Hamdan: Setahu kami Akil ke Singapura untuk berobat
Hamdan: Setahu kami Akil ke Singapura untuk berobat
A A A
Sindonews.com - Wakil Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Hamdan Zoelva menuturkan, sepengetahuannya keperluan Ketua MK nonaktif Akil Mochtar ke Singapura belum lama ini hanya untuk berobat.

"Tidak ada yang tahu (Apakah Akil bertemu Atut dan Wawan). Yang kami tahu ke Singapura izin berobat," ujar Hamdan di Gedung MK, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Rabu (16/10/2013).

Hal demikian dikatakannya menanggapi kabar bahwa Akil Mochtar, Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah dan adiknya, Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan, berakhir pekan di Singapura pada Sabtu 21 September 2013 yang lalu.

"Saya enggak tahu, kan Sabtu-Minggu itu acaranya kita enggak pakai izin. Kecuali hari kerja," katanya.

Seperti diberitakan Sindonews sebelumnya, melalui kuasa hukumnya Otto Hasibuan, Ketua Mahkamah Kontitusi (MK) nonaktif, Akil Mochtar, membantah melakukan pertemuan dengan Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah dan Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan di Singapura.

"Kalau saat yang bersamaan Ratu Atut dan Wawan juga berada di Singapura, Pak Akil tidak tahu-menahu," ujar Otto, usai menjenguk Akil Mochtar, di ruang tahanan KPK, Jakarta, Rabu (16/10/2013).

Otto mengatakan, perjalanan kliennya ke Singapura hanya untuk berobat dan cek medis. Kata Otto, kepergian Akil ke Singapura tidak ada hubungannya dengan pengurusan sengketa pemilukada yang sedang diurusnya.

Baca berita:
Wawan akui pernah bertemu Akil di Singapura
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7099 seconds (0.1#10.140)