KPK tangkap tangan terduga korupsi di perumahan menteri

Rabu, 02 Oktober 2013 - 22:45 WIB
KPK tangkap tangan terduga korupsi di perumahan menteri
KPK tangkap tangan terduga korupsi di perumahan menteri
A A A
Sindonews.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan operasi tangkap tangan (OTT), yang diduga terlibat dalam perkara korupsi, Rabu (2/10/2013) malam.

Berdasarkan pantauan di lokasi, sejumlah tim penyidik tiba di gedung anti korupsi dengan menggunakan mobil sekira pukul 21.50 WIB. Menurut informasi didapat, penangkapan dilakukan di kawasan perumahan elit Widya Chandra, Kuningan, Jakarta Selatan.

Seseorang yang nampaknya ditangkap dibawa menggunakan mobil Toyota Avanza warna perak bernomor polisi B 1911 UFU. Dia duduk di bangku kedua, diapit oleh dua penyidik KPK.

Dia nampak mengenakan kemeja batik merah marun lengan pendek. Informasi didapat, kasus penangkapan kali ini melibatkan pejabat setingkat menteri. Tetapi, sayangnya sampai saat ini belum ada keterangan resmi dari KPK.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari penyidik dan Juru Bicara KPK Johan Budi.

Klik di sini untuk berita selengkapnya.
(stb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7494 seconds (0.1#10.140)