Abraham Samad bantah pernah nyaleg dari PKS

Senin, 04 Februari 2013 - 18:28 WIB
Abraham Samad bantah...
Abraham Samad bantah pernah nyaleg dari PKS
A A A
Sindonews.com - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad menantang berbagai pihak, untuk membuktikan tuduhan kepada dirinya, mengenai pencalonannya menjadi anggota legislatif di Sulawesi Selatan dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) 2004 lalu.

“Tidak pernah. Bisa dicek di KPU kalau saya terdaftar di KPU jadi caleg,“ kata Abraham dalam pesan singkatnya kepada Sindonews, Senin (4/2/2013).

Seperti diberitakan Sindonews sebelumnya, Ketua Fraksi PKS (F-PKS), Hidayat Nur Wahid membenarkan Abraham Samad pernah menjadi caleg dari daerah pemilihan Sulawesi Selatan (Sulsel).

"Pernah jadi caleg PKS tahun 2004 tapi dari Sulsel," ujar Hidayat di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Selatan.

Lebih lanjut Hidayat menjelaskan, pada 2009, Abraham tidak maju lagi sebagai caleg dan itu dibenarkan oleh Presiden PKS, Anis Matta. "Tapi beliau benar pernah nyaleg dari PKS," tegasnya.

Ketika dikonfirmasi apakah Abraham Samad masih terhitung sebagai anggota PKS, Hidayat yang juga anggota Komisi I DPR ini tidak memberikan jawaban yang pasti. "Saya tidak bisa menyatakan kader atau bukan kader, tapi yang jelas beliau pernah nyaleg dan itu faktanya," pungkasnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1085 seconds (0.1#10.140)