Adhie Massardi Ungkap Gus Dur Lengser karena Konflik dengan Wakilnya

Senin, 17 Februari 2020 - 12:05 WIB
Adhie Massardi Ungkap...
Adhie Massardi Ungkap Gus Dur Lengser karena Konflik dengan Wakilnya
A A A
JAKARTA - Mantan Juru Bicara Presiden Abdurrahman Wahid (Gus Dur), Adhie M Massardi membantah pernyataan Sekretaris Kabinet Pramono Anung. Adhie Massardi membantah bahwa Gus Dur lengser dari jabatan presiden setelah berkunjung ke Lirboyo, Kediri, Jawa Timur.

"Bohong. Enggak ada urusan dengan tempat yang dikunjungi," ujarnya dalam akun Twitternya, @AdhieMassardi, Senin (17/2/2020).

Dia pun mengungkapkan bahwa Gus Dur lengser dari kekuasaan karena konflik politik dengan Megawati Soekarnoputri yang menjabat wakil presiden saat itu. "Pelengseran Gus Dur 100 % akibat konflik politik dengan wakilnya," tuturnya.

Dia menambahkan, sidang istimewa pelengseran Gus Dur itu sepenuhnya didukung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), partai yang dipimpin oleh Megawati Soekarnoputri. Dia mengungkapkan, PDIP saat itu mayoritas di parlemen.

"Jadi kalau PDIP tidak mendukung sidang istimewa, itu sidang istimewa tidak akan jalan. Kalau Megawati tidak memerintahkan dukungan, maka itu (pelengseran Gus Dur-red) juga tidak ada. Faktanya lagi kan yang menggantikan Gus Dur setelah dilengserkan kan Megawati," tuturnya.

Dia menambahkan, Amien Rais dan Poros Tengah sekadar sekadar penggembira. "Pemandu sorak. Jika PDIP tidak setuju Sidang Istimewa MPR untuk lengserkan Gus Dur, tak akan ada tragedi politik itu," ungkapnya.

Kemudian, dia membedakan antara ke diri dan ke rakyat. "KE DIRI Vs KE RAKYAT. Ke diri bukan Kediri (kota) yang jadi pantangan bagi penguasa. Maksudnya, kekuasaan itu jangan hanya untungkan ke diri dan kelompok saja. Tapi harus lebih banyak berorientasi ke rakyat. Apalah artinya kekuasaan jika bukan untuk sejahterakan (rakyatnya)," tuturnya.

Diberitakan sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) ditengarai tidak akan datang Kediri untuk meresmikan pembangunan bandar udara. Sebab Jokowi telah disarankan untuk tidak berkunjung ke Kediri.

Dalam kunjungan ke Pondok Pesantren Lirboyo, Kota Kediri Sabtu (15/2/2020), Sekretaris Kabinet Pramono Anung mengatakan dirinya termasuk salah satu orang yang mengutarakan saran itu. "Pak Kiai, terus terang saya termasuk yang menyarankan Pak Presiden tidak ke Kediri. Saya yang menyarankan," kata Pramono dalam sambutan di Ponpes Lirboyo Kota Kediri.

Pramono khawatir kedatangan Jokowi ke Kediri akan mempengaruhi kelangsungan kekuasaan (Presiden) yang diembannya.

Pramono mengingatkan pada peristiwa Gus Dur (lengser) yang terjadi sepulang dari kunjungan ke Lirboyo, Kota Kediri.

"Karena saya masih ingat, ini mau percaya atau enggak. Gus Dur kondur (pulang) dari Lirboyo tidak begitu lama gonjang ganjing di Jakarta," kata Pramono. (Baca Juga: Presiden Jokowi Dilarang Pramono Anung ke Kediri, Ada Apa?).
(zik)
Berita Terkait
Megawati Dituduh Gulingkan...
Megawati Dituduh Gulingkan Gus Dur, PDIP Siapkan Langkah
Kudatuli, Gus Dur dan...
Kudatuli, Gus Dur dan Megawati Jadi Simbol Perlawanan Saat Itu
Jadi Partai Modern,...
Jadi Partai Modern, PDIP Dinilai Tak Tinggalkan Elan Kerakyatan
Aturan Keluarga Satu...
Aturan Keluarga Satu Partai Dinilai Beri Dampak Positif bagi PDIP
Sepenggal Kisah Perjuangan...
Sepenggal Kisah Perjuangan Gus Dur Merebut Hati Sinta Nuriyah
Ziarah ke Makam Gus...
Ziarah ke Makam Gus Dur, Ganjar: Beliau Pemberi Ruang Demokrasi
Berita Terkini
Jebolan Sepa dan Akpol...
Jebolan Sepa dan Akpol 1993 Tembus Bintang 3 Polri, Nomor 1 Wakil Kepala BSSN
2 jam yang lalu
Laporkan Ahmad Dhani...
Laporkan Ahmad Dhani ke Bareskrim, Rayen Pono Bawa 3 Bukti
6 jam yang lalu
Ahmad Dhani Dilaporkan...
Ahmad Dhani Dilaporkan ke Bareskrim terkait Dugaan Penghinaan Marga
6 jam yang lalu
Prabowo Perintahkan...
Prabowo Perintahkan Menteri Rapatkan Barisan, Cak Imin Sangkal terkait Pemilu 2029
7 jam yang lalu
Revisi UU LLAJ Dinilai...
Revisi UU LLAJ Dinilai Bisa Jadi Solusi Tertibkan Truk ODOL
7 jam yang lalu
Presiden Prabowo dan...
Presiden Prabowo dan Mentan Amran Pimpin Tanam Padi Serentak di 14 Provinsi
7 jam yang lalu
Infografis
Ibtihal Aboussad Dipecat...
Ibtihal Aboussad Dipecat Microsoft karena Menentang Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved