Budi Karya Sumadi Menteri Perhubungan Dua Periode

Selasa, 22 Oktober 2019 - 18:09 WIB
Budi Karya Sumadi Menteri Perhubungan Dua Periode
Budi Karya Sumadi Menteri Perhubungan Dua Periode
A A A
JAKARTA - Budi Karya Sumadi kembali menduduki kursi Menteri Perhubungan (Menhub) untuk periode 2019-2024. Kepastian ini diperolehnya setelah bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan Jakarta.

“Jadi saya ditugaskan untuk melanjutkan tugas saya sebagai Menteri Perhubungan,” ujarnya di Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (22/10/2019).

Dia pun mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kepercayaan yang diberikan kembali kepadanya. Budi Karya mengaku diberikan amanah untuk terus membangun konektivitas antar wilayah di Indonesia. (Baca juga: Merapat ke Istana, Moeldoko, Budi Karya, Sofyan Djalil dan Bambang Kembali Masuk Kabinet)

“Indonesia dengan pulau-pulau yang banyak harus dipastikan terjadi satu konektivitas yang baik. Dan secara khusus bagaimana mendukung pariwisata dan mendukung bagaimana logistik bertambah baik,” tuturnya.

Ditanyakan alasan mengapa mau menjadi Menhub kembali, dia menilai hal ini adalah satu tantangan. Dia pun diminta untuk menuntaskan aksesibilitas di beberapa wilayah utamanya di Bali Baru.

“Tugas kita untuk menjadikan Indonesia lebih baik sangat challenging. Kalau kita lihat Indonesia begitu banyak potensinya. Raja Ampat Labuan Bajo, Toba. Saya pikir sebagai anak bangsa wajib mendukung apa yang menjadi visi misi presiden,” pungkasnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5942 seconds (0.1#10.140)