Kepada PAN, Prabowo Tawarkan Sandiaga Jadi Cawapresnya
Kamis, 09 Agustus 2018 - 16:56 WIB

Kepada PAN, Prabowo Tawarkan Sandiaga Jadi Cawapresnya
A
A
A
JAKARTA - Partai Amanat Nasional (PAN) mempertimbangkan Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menjadi calon wakil presiden (cawapres) pendamping Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.
PAN juga mengakui Prabowo sudah menawarkan nama Sandiaga Uno untuk mendampinginya kepada PAN.
"Sandi sudah disampaikan oleh Mas Bowo (Prabowo-red) ke PAN. Kita pertimbangkan," ujar Wakil Ketua Dewan Kehormatan PAN Drajad Wibowo di depan rumah Prabowo di Jalan Kertanegara Nomor 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (9/8/2018).
PAN pun memberikan catatan atas tawaran Prabowo. Salah satunya, status Sandiaga Uno yang masih sebagai kader Partai Gerindra."Kalau Gerindra-Gerindra, mungkin akan susah begitu ya masyarakat, jadi kita lihat apakah nanti Mas Sandi akan mengundurkan diri dari Gerindra, masuk PAN atau bagaimana kita tunggu lah," katanya.Dengan demikian, lanjut dia, ada kemungkinan Sandiaga Uno akan menjadi kader PAN. "Ada kemungkinan," ujarnya.
PAN juga mengakui Prabowo sudah menawarkan nama Sandiaga Uno untuk mendampinginya kepada PAN.
"Sandi sudah disampaikan oleh Mas Bowo (Prabowo-red) ke PAN. Kita pertimbangkan," ujar Wakil Ketua Dewan Kehormatan PAN Drajad Wibowo di depan rumah Prabowo di Jalan Kertanegara Nomor 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (9/8/2018).
PAN pun memberikan catatan atas tawaran Prabowo. Salah satunya, status Sandiaga Uno yang masih sebagai kader Partai Gerindra."Kalau Gerindra-Gerindra, mungkin akan susah begitu ya masyarakat, jadi kita lihat apakah nanti Mas Sandi akan mengundurkan diri dari Gerindra, masuk PAN atau bagaimana kita tunggu lah," katanya.Dengan demikian, lanjut dia, ada kemungkinan Sandiaga Uno akan menjadi kader PAN. "Ada kemungkinan," ujarnya.
(dam)