Ketua MUI Minta Presiden Izinkan Abu Bakar Ba'asyir Dirawat di RSCM
A
A
A
JAKARTA - Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) KH Ma'ruf Amin memiliki perhatian tersendiri terhadap kondisi kesehatan Ustaz Abu Bakar Ba'asyir. Ma'ruf berharap, Ba'asyir bisa mendapatkan perawatan medis di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM).
"Beliau sakit, diperlukan supaya diobati," ujar Ma'ruf di Kompleks Istana Presiden, Jakarta, Rabu (28/2/2018).
Ma'ruf mengakui, dirinya pernah meminta Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk mengizinkan Ba'asyir dirawat di RSCM. Ma'ruf menilai Ba'asyir pantas mendapatkan perawatan medis yang layak.
Tak hanya meminta perawatan medis yang layak, Ma'ruf juga berharap Presiden Jokowi memberikan grasi kepada Ba'asyir. "Memberikan grasi. Tapi itu terserah presiden," kata Ma'ruf.
"Beliau sakit, diperlukan supaya diobati," ujar Ma'ruf di Kompleks Istana Presiden, Jakarta, Rabu (28/2/2018).
Ma'ruf mengakui, dirinya pernah meminta Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk mengizinkan Ba'asyir dirawat di RSCM. Ma'ruf menilai Ba'asyir pantas mendapatkan perawatan medis yang layak.
Tak hanya meminta perawatan medis yang layak, Ma'ruf juga berharap Presiden Jokowi memberikan grasi kepada Ba'asyir. "Memberikan grasi. Tapi itu terserah presiden," kata Ma'ruf.
(kri)