Pengamat Sebut Pelaku Penembakan Kantor MUI Tak Terkait Jaringan Terorisme

Selasa, 02 Mei 2023 - 16:13 WIB
loading...
Pengamat Sebut Pelaku...
Aparat keamanan membekuk pelaku penembakan Kantor MUI Pusat di Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (2/5/2023). FOTO/TWITTER
A A A
JAKARTA - Pengamat terorisme, Harist Abu Ulya menanggapi kasus penembakan di Kantor Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (2/5/2023). Ia menyebut terduga pelaku berinisial M (60) tidak terlibat dalam jaringan terorisme.

"Sejauh yang saya tahu ini dugaan kuat saya tidak terkait dengan jaringan terorisme, ini orang (terduga pelaku) depresi yang sudah dua kali datang ke Kantor MUI Pusat tahun kemarin, untuk ketemu pimpinan," kata Harist saat dihubungi wartawan, Selasa (2/5/2023).

Menurut Harist, pelaku diduga memiliki masalah psikis atau depresi. Hal itu terlihat dari pengakuannya yang pernah mengaku sebagai seorang nabi.



"Jadi kelihatannya ada problem psikis, ada depresi dan yang menarik adalah waktu ditangkap oleh satpam, itu dalam kondisi hidup tapi pas dibawa aparat dalam kondisi sudah meninggal. Ini yang perlu di-eksplor pihak aparat," ujarnya.

"Seharusnya kalau dia masih hidup kan enak. Dia (terduga pelaku) bisa ditanyai (keterangannya), termasuk senjata glok yang dia punya. Ini kan tak semua orang bisa akses mendapat senjata glok. Itu untuk sementara," katanya.

Sementara itu, Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto menyebutkan pihaknya akan mendalami seluruh dugaan apakah pelaku penembakan tergabung dalam jaringan teroris atau tidak. "Kami dalami apakah orang-orang ini ada dalam jaringan atau tidak," kata Karyoto di kantor MUI, Selasa (2/5/2023).

Selain itu, terkait adanya potensi munculnya tersangka lain, saat ini Kapolda masih melakukan penyelidikan dan memintakan keterangan dari pihak terkait. "Sementara wawancara tim kami, tersangka hanya satu orang," katanya.



Untuk diketahui, seorang pria orang tak dikenal melakukan penembakan di Kantor MUI Pusat, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (2/5/2023). Namun, dalam kejadian itu, pelaku dilaporkan meninggal dunia, sementara dua orang korban mengalami luka.

Polisi menyebut pelaku meninggal dunia saat diperiksa dokter di Puskesmas Menteng, Jakarta Pusat. Kendati begitu, polisi belum dapat memastikan penyebab tewasnya korban.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Wasekjen MUI Bicara...
Wasekjen MUI Bicara Hukuman Pantas bagi Hakim Penerima Suap: Seumur Hidup atau Hukum Mati
Prof Niam Berharap Semangat...
Prof Ni'am Berharap Semangat Perdamaian yang Disuarakan Paus Fransiskus Terus Dilanjutkan
Polemik Gus Fuad Plered,...
Polemik Gus Fuad Plered, Ketua MUI: Stop Penghinaan Berbau Sara, Jangan Saling Benci
MUI Dukung Fatwa Jihad...
MUI Dukung Fatwa Jihad Ulama Muslim Internasional Melawan Israel
Ijtihad Tepuk Nyamuk:...
Ijtihad 'Tepuk Nyamuk': Logika Radikal-Terorisme
Ketua MUI KH Cholil...
Ketua MUI KH Cholil Nafis: Tidak Ada Orang Kaya dan Bermartabat dari Perjudian
Ketua MUI Cholil Nafis:...
Ketua MUI Cholil Nafis: Awal Ramadan Berpotensi Berbeda, Lebaran Sama
MUI Serukan Solidaritas...
MUI Serukan Solidaritas untuk Palestina di Bulan Ramadan 2025
Kemenag Ajak Media Jadikan...
Kemenag Ajak Media Jadikan Ramadan Momentum Siarkan Program Edukatif
Rekomendasi
Siswa SMKN 29 Jakarta...
Siswa SMKN 29 Jakarta Dilatih Keselamatan Kerja dan Kelestarian Lingkungan
Profil dan Perjalanan...
Profil dan Perjalanan Karier Fachri Albar, Anak Rocker Legendaris yang Tersandung Kasus Narkoba
Meta Gunakan AI untuk...
Meta Gunakan AI untuk Deteksi Umur Pengguna di Bawah Umur
Berita Terkini
Kunjungan Serdik Sespimmen...
Kunjungan Serdik Sespimmen Polri ke Solo Upaya Jaga Posisi Jokowi di Pusat Perbincangan Publik
7 menit yang lalu
Wakil Ketua TPUA Ungkap...
Wakil Ketua TPUA Ungkap Detik-detik Bertamu ke Rumah Jokowi di Solo
30 menit yang lalu
11 Brigjen Pol Dapat...
11 Brigjen Pol Dapat Promosi Bintang 2 usai Dimutasi Maret-April 2025, Ini Namanya
51 menit yang lalu
Daftar Pati TNI Dimutasi...
Daftar Pati TNI Dimutasi Jadi Stafsus KSAD sebelum Lebaran 2025, Ini Nama-namanya
4 jam yang lalu
Bima Arya Sarankan Lucky...
Bima Arya Sarankan Lucky Hakim Pakai Transportasi Umum PP Jakarta-Indramayu selama Magang di Kemendagri
8 jam yang lalu
Sahroni Sudah Lihat...
Sahroni Sudah Lihat Serangan ke Kejagung Sejak Buka Kasus-kasus Besar
8 jam yang lalu
Infografis
Tips agar Tak Lemas...
Tips agar Tak Lemas Saat Bekerja di Kantor Selama Puasa Ramadan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved