Sosok Muda dan Nasional Religius Bisa Jadi Pilihan di Pilpres 2019

Jum'at, 20 Oktober 2017 - 21:17 WIB
Sosok Muda dan Nasional...
Sosok Muda dan Nasional Religius Bisa Jadi Pilihan di Pilpres 2019
A A A
JAKARTA - Kendati Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) akan digelar pada 2019, namun isu mengenai sosok yang memiliki potensi untuk diusung pada perhelatan tersebut sudah mengemuka.

Ketua Pandu Indonesia, M Rodli Kaelani berpendapat ada beberapa indikator yang dapat digunakan dalam menilai dan menentukan publik figur yang layak memimpin Indonesia melalui momentum Pilpres 2019.

Pertama, track record secara pribadi maupun relasi sosial. Kedua, figur yang reprensentatif mewakili visi generasi dan kaum muda Indonesia di masa depan. Ketiga, sosok yang nasionalis religius, dan Keempat, memiliki basis sosial yang kuat di seluruh elemen masyarakat Indonesia

Rodli menilai walaupun masih ramai kontestasi pada konfigurasi untuk posisi calon wakil presiden (cawapres), nama Muhaimin Iskandar atau Cak Imin termasuk sangat layak di-endorsement sebagai cawapres pada Pilpres 2019.

Menurut dia, Cak Imin merupakan pemimpin berjiwa nasionalis religius terbukti dengan latar belakangnya sebagai santri, mantan ketua umum OKP ideologis, juga memiliki kepedulian terhadap isu kebangsaan yang selalu diaktualisasikan.

“Yang utama Cak Imin juga ketua umum partai politik sebagai modal awal bertarung di Pilpres 2019,” katanya dalam Diskusi bertajuk Matematika Pilpres 2019 di Mata Pemuda yang digelar Poros Pemuda Indonesia (PPI) di Cikini, Jakarta, Jumat (20/10/2017).

Menurut dia, Cak Imin juga memiliki modal 11 juta suara PKB pada Pemilu Legislatif 2014 silam. Dukungan suara itu bisa menjadi kontribusi memenuhi ambang batas pencalonan presiden atau presidential threshold sebesar 25%.

“Siapa pun yang menggandeng Cak Imin akan dapat suara masyarakat Indonesia pada Pilpres 2019,” kata Rodli.

Sementara itu, politikus Partai Demokrat, Chatibul Umam Wiranu menilai akan muncul dukungan politik yang kuat jika mengusung calon dari kalangan muda pada pilpres mendatang, seperti Cak Imin, Agus Harimurti Yudhoyono, M Sohibul Iman.

“Bila bersatu untuk melahirkan pemimpin muda saya kira akan sangat kuat,” katanya.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0687 seconds (0.1#10.140)