PPP Buka Pendaftaran Pilkada Serentak

Kamis, 01 Juni 2017 - 13:21 WIB
PPP Buka Pendaftaran...
PPP Buka Pendaftaran Pilkada Serentak
A A A
JAKARTA - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) membuka pendaftaran Pilkada serentak 2018. Pendaftaran tersebut dibuka selama sebulan ke depan dan nantinya bisa diperpanjang jika waktunya masih memungkinkan.

Wakil Sekretaris Badan Pemenangan Pemilu Dewan Pimpinan Pusat PPP Achmad Baidowi mengatakan, pendaftaran dilakukan di kantor Dewan Pimpinan Cabang (DPC) atau Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) sesuai dengan tingkatannya. Kata dia, dari 171 daerah yang akan mengikuti pilkada serentak tahap ketiga, PPP memilih kursi di 141 daerah.

Lebih lanjut dia mengatakan, ada tujuh kabupaten/kota PPP menjadi pemenang dan berhak menduduki posisi Ketua DPRD, yakni Pamekasan Jawa Timur, Bolaang Mongondow Utara Sulawesi utara, Sinjai dan Wajo Sulawesi selatan, Pangkal Pinang Bangka belitung, Prabumulih Sumatera selatan, serta Paniai Papua.

"Di tujuh daerah tersebut, PPP akan memberangkatkan kader internal dalam pilkada," ujarnya dalam keterangan tertulisnya, Kamis (1/6/2017).

Selain tujuh daerah tersebut, kata dia, kekuatan PPP juga signifikan di sejumlah wilayah. Sehingga kader PPP berpotensi maju dalam Pilkada misalnya, Ade Munawaroh di Kabupaten Bogor, Doni Munir di Kabupaten Sumedang, Fatmawati di Kabupaten Sidrap, Rofik di Kabupaten Lumajang, Agus Setiawan di Kota Serang. Lalu, Kabupaten Bangkalan, Kabupaten Sampang, Kabupaten Bondowoso, Kabupaten Bojonegoro, Kabupaten Probolinggo, Kota Mojokerto, Kota Gorontalo, Kota Sukabumi, Kota Makassar, Kota Padang, Kota Sawahlunto.

Kemudian, Kabupaten Banyuasin, Kabupaten Bangka, Kabupaten Purwakarta, Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Garut, Kota Tangerang, Kota Bau-Bau. Adapun untuk provinsi yang berpotensi diikuti kader internal yakni, Sumatera Utara (Fadli Nurzal/DPR RI/Waketum), Riau (Rusli Effendi/Sekretaris Masjid Istiqlal), Jawa Barat (Uu Ruhzanul Ulum/Bupati Tasikmalaya).

"Lalu, Jawa tengah Arwani Thomafi/DPR/Waketum), Zainut Tauhid/DPR, Alhmad Muqowam/DPD, Masruhan Samsuri/Ketua DPW/DPRD Prov), Jatim (Musyafa Noer/ketua DPW/DPRD Prov), Sulsel (Amir Uskara/DPR/Waketum) dan Sulawesi Tenggara (Amirul Tamim/DPR)," tuturnya.

Dia menambahkan, dalam menentukan nama-nama calon kepala daerah, PPP melakukan survei dengan menggandeng lembaga independen untuk mendapatkan hasil yang akurat. Secara keseluruhan, kata dia, PPP berharap bisa ikut menang di 30% pilkada dari daerah yang ada kursi atau sekitar 42 daerah.

"Selain itu, ajang pilkada ini sekaligus digunakan untuk memaksimalkan konsolidasi sebagai persiapan Pemilu 2019," pungkasnya.
(maf)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7149 seconds (0.1#10.140)