Jaksa Ditangkap KPK, Jaksa Agung Tak Lakukan Pembinaan Anak Buah

Rabu, 13 April 2016 - 16:28 WIB
Jaksa Ditangkap KPK,...
Jaksa Ditangkap KPK, Jaksa Agung Tak Lakukan Pembinaan Anak Buah
A A A
JAKARTA - Jaksa Agung, HM Prasetyo dianggap tidak melakukan pembinaan terhadap anak buahnya. Indikasinya, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) berhasil menangkap dua jaksa di Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jawa Barat (Jabar) dalam kasus dugaan suap.

Atas persoalan itu, HM Prasetyo diminta introspeksi diri dalam meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) di internal Kejaksaan. Caranya dengan memanggil semua Jaksa Agung Muda (JAM).

"Dalam kurun waktu yang sangat terlalu dekat, dua kali penangkapan jaksa," ujar anggota Komisi III DPR, Junimart Giersang di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (13/4/2016).

Dia menyebutkan, persoalan internal di Kejagung lainnya adalah, banyak kasus yang ditangani lembaga penegak hukum itu hingga kini tidak tuntas penyelesaiannya.‎ Dia berharap ada perubahan lebih baik di internak Kejaksaan setelah adanya penangkapan Jaksa itu.

"Jaksa Agung harus koreksi ke dalam, ada apa sebenarnya di dalam tubuh Kejagung itu sendiri," ucapnya. (Baca: KPK Tangkap Dua Jaksa Kejati Jawa Barat)

Dia menambahkan, persoalan hukum selama ini yang melibatkan Kejaksaan harus menjadi perhatian serius semua pihak terhadap korps Adhiyaksa tersebut. "Ini sudah keterlaluan," tandasnya.
(kur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1036 seconds (0.1#10.140)