PDIP Anggap Usulan Megawati Nyapres 2024 Masuk Akal

Minggu, 08 Januari 2023 - 17:47 WIB
loading...
PDIP Anggap Usulan Megawati...
Ketua DPP PDIP Eriko Sotarduga saat diwawancara awak media di Kawasan Johar Baru, Jakarta Pusat, Minggu (8/1/2023). Foto/MPI/Achmad Al Fiqri
A A A
JAKARTA - Ketua DPP PDIP Eriko Sotarduga menilai usulan agar Megawati Soekarnoputri maju sebagai calon presiden (capres) di Pilpres 2024 masuk akal. Dia menerima usulan tersebut dalam sebuah diskusi yang diinisiasi oleh anak muda.

Eriko mengatakan, banyak tokoh dunia yang sudah berusia lanjut tetap menjadi pemimpin negara. Sebagai contohnya, Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim hingga Presiden China Xi Jinping.

"Kalau Pak Jokowi enggak mungkin, kenapa enggak Bu Mega. Ini usulan yang masuk akal," kata Eriko saat ditemui di Kawasan Johar Baru, Jakarta Pusat, Minggu (8/1/2023).



Eriko mengaku akan menyampaikan usulan itu kepada Megawati. Baginya, usulan itu menarik, apalagi datang dari kaum muda.

"Kemarin saya sampaikan ke Mas Budi dan lain-lain, ini dikaji dulu supaya data sahih untuk disampaikan ke Bu Ketum. Itu hasil diskusi," tuturnya.

Kendati demikian, Eriko menyerahkan sepenuhnya kepada Megawati untuk memutuskan usulan tersebut. Ia mengaku tegak lurus dengan segala keputusan pimpinan partai.

Hal itu merupakan wujud patuh atas kesepakatan terhadap hasil Kongres PDIP. "Kongres pertama hingga kongres kelima menyerahkan sepenuhnya kepada Ibu Megawati, hak pregoratif untuk menentukan calon presiden apakah Beliau sendiri apakah juga yang lain itu hak sepenuhnya hak dari Ketua Umum Megawati," pungkasnya.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Puan Maharani Ungkap...
Puan Maharani Ungkap Peluang Megawati, Jokowi, dan SBY Duduk Bareng
Setuju RUU TNI, PDIP...
Setuju RUU TNI, PDIP Ungkap Megawati Hanya Berpesan Jangan Sampai Dwifungsi Kembali
Hubungan PDIP dan Jokowi...
Hubungan PDIP dan Jokowi Memanas Lagi, Puan Maharani Angkat Bicara
Megawati Pernah Tolak...
Megawati Pernah Tolak RUU TNI, Puan Maharani: Itu Sebelum Kita Bahas Bersama
Menebak Makna Megawati...
Menebak Makna Megawati Kumpulkan Anggota DPR PDIP Jelang Sidang Hasto Kristiyanto
Ramai-ramai Anggota...
Ramai-ramai Anggota DPR PDIP Komisi III Ngumpul di Rumah Megawati Jelang Sidang Hasto Kristiyanto
Belum Tentukan Plt Sekjen...
Belum Tentukan Plt Sekjen PDIP usai Hasto Ditahan KPK, Puan Bicara Hak Prerogatif Megawati
Bertemu Megawati, Pramono:...
Bertemu Megawati, Pramono: Kepala Daerah dari PDIP Bakal Ikut Retreat Gelombang Kedua
Prabowo Kerap Bersama...
Prabowo Kerap Bersama SBY dan Jokowi, Demokrat Singgung Megawati
Rekomendasi
Momen Raja Majapahit...
Momen Raja Majapahit Redam Pemberontakan Sadeng saat Konflik Gajah Mada dan Kembar
Kapan Jadwal Idulfitri...
Kapan Jadwal Idulfitri 2025? Cek Penjelasannya di Sini!
Asbabun Nuzul Surat...
Asbabun Nuzul Surat At Takasur
Berita Terkini
Kejagung Kembalikan...
Kejagung Kembalikan Berkas Perkara Pagar Laut Tangerang ke Bareskrim, Kenapa?
4 menit yang lalu
6 Pati Polri Kelahiran...
6 Pati Polri Kelahiran 1968 yang Dimutasi Kapolri Jelang Lebaran 2025, Nomor 3 Jabat Kapolda Malut
2 jam yang lalu
Profil Evi Sophia Indra...
Profil Evi Sophia Indra Ibu Kehormatan Taruna Akademi TNI, Istri Jenderal Agus Subiyanto
5 jam yang lalu
Dukung Wanti-wanti Prabowo,...
Dukung Wanti-wanti Prabowo, Cak Imin: Komunikasi Buruk Menambah Beban Baru
7 jam yang lalu
Soal Bonus Ojol Rp50.000,...
Soal Bonus Ojol Rp50.000, Wamenaker: Mereka Cuma Pekerja Sambilan
8 jam yang lalu
KPK Sita Rp150 Miliar...
KPK Sita Rp150 Miliar dari Korporasi Terkait Kasus Taspen
9 jam yang lalu
Infografis
43 Negara yang akan...
43 Negara yang akan Dilarang Masuk ke Amerika Serikat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved