Jokowi Hadiri Upacara Pembukaan KTT ASEAN Kamboja

Jum'at, 11 November 2022 - 13:12 WIB
loading...
Jokowi Hadiri Upacara...
Presiden Joko Widodo (Jokowi) hadir dalam Upacara Pembukaan KTT ASEAN di Hotel Shokha, Phnom Penh, Kamboja, Jumat (11/11/2022) pagi waktu setempat. FOTO/BIRO PERS SETPRES
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) hadir dalam Upacara Pembukaan KTT ASEAN di Hotel Shokha, Phnom Penh, Kamboja, Jumat (11/11/2022) pagi waktu setempat.

Presiden Jokowi tiba di Hotel Sokha sekitar pukul 7.50 waktu setempat disambut Perdana Menteri Kamboja Hun Sen, dilanjutkan sesi foto bersama. Bersama pemimpin ASEAN lainnya, Presiden Jokowi menuju Ballroom Hotel Sokha untuk mengikuti upacara pembukaan.

Setelahnya, Presiden Jokowi bersama pemimpin ASEAN lainnya berkesempatan meninjau pameran foto dan peluncuran buku Cambodia's Contribution to ASEAN. Setelah upacara pembukaan, Presiden Jokowi langsung mengikuti Sidang Pleno KTT ASEAN ke-40 dan sesi Retreat KTT ASEAN ke-41.

Baca juga: Sikapi Kondisi Dunia, Presiden Jokowi Harapkan Pemerintah dan Parlemen ASEAN Sinergi

Turut hadir mendampingi Presiden dan Ibu Negara Iriana Jokowi dalam sesi pembukaan KTT ASEAN Kamboja yaitu Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD, Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi, dan Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0986 seconds (0.1#10.24)