Bertemu Mendag, Sandiaga Bahas Dampak Corona, Startup hingga UMKM

Kamis, 02 Juli 2020 - 13:01 WIB
loading...
Bertemu Mendag, Sandiaga...
Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Sandiaga Salahudin Uno melakukan pertemuan dengan Menteri Perdagangan, Agus Suparmanto, Rabu 30 Juni 2020 malam. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Sandiaga Salahudin Uno melakukan pertemuan dengan Menteri Perdagangan (Mendag), Agus Suparmanto. Pertemuan itu digelar secara di rumah dinas Mendag, Jalan Denpasar, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu 30 Juni 2020 malam.

(Baca juga: Sikap PBNU terkait RUU Cipta Kerja Sektor Jaminan Produk Halal)

Sandi mengatakan, dalam pertemuan ini keduanya membahas banyak hal teruatama soal perekonomian Indonesia salah satunya cara menstabilkan pasokan dan harga bahan pokok. Utamanya dengan menggunakan paltform startup digital, Sembakpur alias sembako untuk dapur yang Sandiaga gagas.

(Baca juga: Kerja Sama Asing Disorot, Pemerintah Diminta Utamakan Perusahaan Domestik)

"Pertama adalah gagasan tentang Sembapur (Sembako untuk Dapur) yang saya gagas, dan diharap dapat berkolaborasi dengan Kementerian Perdagangan guna menghadirkan harga-harga bahan pokok yang stabil dan terjangkau dengan platform digital yang dapat menyederhanakan rantai distribusi," kata Sandiaga dalam pers rilis, Kamis (2/7/2020).

Selain itu, hal lain yang juga dibahas adalah soal penciptaan lapangan kerja dan meningkatkan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) setelah terdampak virus Corona (Covid-19). (Baca juga: Hobi Pemerintah Gandeng Perusahaan Asing Dikritik)

"Beberapa gagasan seperti OK OCE dan Santripreneur disambut baik oleh Menteri Perdagangan. Kita sepakat bahwa UMKM harus menjadi garda terdepan kebangkitan Indonesia," ujar Pengagas Rumah Siap Kerja ini.

Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta ini mengatakan, walaupun dirinya berada di luar pemerintahan, namun tetap mengapresiasi kinerja kinerja Menteri Perdagangan di beberapa sektor seperti berhasil mendorong neraca perdagangan tetap surplus pada kuartal pertama dan bulan Mei kemarin.

Selain itu juga Mendag dinilai telah berhasil menekan angka inflasi hingga 0.07% pada hari raya lebaran tahun ini, terendah sejak 1978.
"Pak Mendag juga berpesan kepada saya yang juga sebagai Ketua Relawan Indonesia Bersatu Lawan Covid-19 untuk terus membantu pemerintah dalam mempercepat penghentian penyebaran Covid-19. Kita ingin ekonomi dapat segera pulih, dan lapangan kerja dan peluang usaha yang sempat hilang dapat tercipta kembali," pungkas Sandi.
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Majukan UMKM, KJ Perabot...
Majukan UMKM, KJ Perabot Pasarkan Produk Perajin Karya Anak Bangsa
Pengusaha Alas Kaki...
Pengusaha Alas Kaki dan Tekstil Minta Perlindungan Pemerintah terkait Tarif Trump
Mudik Aman Sampai Tujuan...
Mudik Aman Sampai Tujuan BUMN 2025, PNM Berangkatkan Ratusan Peserta
Sempurna untuk Indonesia...
Sempurna untuk Indonesia Jadi Upaya Strategis Naikkan Kelas UMKM
Sambut HUT ke-25, BMI...
Sambut HUT ke-25, BMI Gelar Pasar Murah
Luncurkan Program Infaq...
Luncurkan Program Infaq Naik Kelas, Sandi Uno: Perkuat Ekonomi dan Berdayakan Umat
BPKH Fasilitasi UMKM...
BPKH Fasilitasi UMKM Goes to Hajj untuk Pendaftaran Haji dan Ekspor Rendang ke Tanah Suci
Pemberdayaan UMKM Dorong...
Pemberdayaan UMKM Dorong Produk Lokal Berkiprah ke Panggung Dunia
Menteri Teuku Riefky...
Menteri Teuku Riefky Dorong BPOM Bantu UMKM Naik Kelas
Rekomendasi
50 Ucapan Paskah 2025...
50 Ucapan Paskah 2025 Penuh Doa, Harapan, Kasih untuk Keluarga dan Sahabat
ZEEKR 7GT Mobil Listrik...
ZEEKR 7GT Mobil Listrik Premium China yang Bisa Melesat 825 Km Sekali Cas
Strategi Komunikasi...
Strategi Komunikasi Internal yang Efisien melalui Town Hall Meetings Terintegrasi
Berita Terkini
TNI Lahir dari Rahim...
TNI Lahir dari Rahim Rakyat, Jadikan Pilar Persatuan dan Pembangunan Bangsa
3 jam yang lalu
Waketum PSI: Menghormati...
Waketum PSI: Menghormati Presiden Sebelumnya adalah Tradisi Demokrasi
3 jam yang lalu
Menurunkan Prevalensi...
Menurunkan Prevalensi Stunting
3 jam yang lalu
Silaturahmi Itu Perintah...
Silaturahmi Itu Perintah Agama, Jubir PSI: Kok Malah Dicurigai?
4 jam yang lalu
Ridwan Kamil Ternyata...
Ridwan Kamil Ternyata Telah Laporkan Lisa Mariana ke Mabes Polri pada 11 April 2025
5 jam yang lalu
Saksikan Malam Ini di...
Saksikan Malam Ini di 30 Menit Bersama Kabinet Merah Putih Ngobrol Sehat dengan Menteri Kesehatan Bersama Desvita Bionda, Hanya di iNews
5 jam yang lalu
Infografis
Jomblo Waspada! Kesepian...
Jomblo Waspada! Kesepian Picu Penyakit Jantung hingga Diabetes
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved