Muhaimin Janji Alokasikan Rp100 Triliun untuk Kemajuan Perempuan Bila Jadi Presiden

Sabtu, 25 Juni 2022 - 21:16 WIB
loading...
Muhaimin Janji Alokasikan...
Ketua Umum PKB Abdul Muhaimin Iskandar berjanji akan mengalokasikan anggaran sebesar Rp100 triliun untuk kemajuan perempuan Indonesia. Foto/istimewa
A A A
JAKARTA - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar berjanji akan mengalokasikan anggaran sebesar Rp100 triliun untuk kemajuan perempuan Indonesia. Tidak hanya itu, Gus Muhaimin juga akan memprioritaskan perempuan dalam setiap kebijakannya.

Hal itu disampaikan Muhaimin saat deklarasi dukungan oleh ribuan perempuan NU DKI Jakarta untuk maju sebagai Presiden 2024 di Gelanggang Remaja Jakarta Utara (GRJU) pada Sabtu, (25/6/22).

Gus Muhaimin mengaku bahagia mendapatkan dukungan dari ibu-ibu, dan berjanji jika ditakdirkan menjadi presiden akan mengalokasikan anggaran Rp100 triliun untuk kemajuan perempuan. “Saya paling suka mendapatkan dukungan dari ibu-ibu, karena ibu-ibu itu doanya lebih ampuh, kerjanya sungguh-sungguh dan tidak kebanyakan ngopu seperti bapak-bapak,” ujarnya.



Gus Muhaimin menegaskan, akan menjadikan perempuan sebagai prioritas utamanya ketika nanti menjadi presiden. Perempuan Indonesia, menurut Gus Muhaimin mempunyai semangat yang luar biasa dibanding laki-laki. “Perempuan itu pejuang keluarga. Perempuan itu Pejuang penyangga negara dan perempuan yang menjadi penopang tradisi masyarakat,” tandasnya.


Koordinator Perempuan NU DKI Jakarta, Dewi Ani yang juga menjadi pengurus pusat Fatayat NU, meyakini Gus Muhaimin sebagai cicit pendiri NU akan benar-benar memperhatikan nasib perempuan-perempuan NU. “Saya yakin Gus Muhaimin ini nanti kalau jadi Presiden akan memperjuangkan kepentingan perempuan-perempuan NU,” ungkapnya.

Dewi menambahkan, sebanyak 6.000 perempuan NU dari seluruh DKI Jakarta berkumpul di Gelora Remaja Jakarta Utara untuk menggelar Deklarasi Gus Muhaimin Presiden 2024 dan Gema Sholawat bersama Hadad Alwi.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1960 seconds (0.1#10.140)