Libur Panjang, Satgas Vaksinasi Rumkital Marinir Cilandak Vaksin 1.000 Orang

Selasa, 01 Maret 2022 - 22:04 WIB
loading...
Libur Panjang, Satgas...
Satgas Vaksinasi Covid-19 Rumkital Marinir Cilandak memanfaatkan libur panjang akhir pekan dengan menggelar vaksinasi di beberapa lokasi. Foto/Pen Kormar
A A A
JAKARTA - Satgas Vaksinasi Covid-19 Rumkital Marinir Cilandak memanfaatkan libur panjang akhir pekan dengan menggelar vaksinasi di beberapa lokasi. Kegiatan tersebut dilakukan untuk mendukung Program Percepatan Vaksinasi Covid-19.

Kegiatan yang digelar pada 26-28 Februari 2022 ini digelar di Jakarta International Expo Kemayoran serta di Kompleks Perumahan Kota Wisata Cibubur. Kegiatan tersebut disambut antusiasme masyarakat. Terbukti dalam tiga hari pelaksanaan tercatat kurang lebih 1.000 orang mendapatkan vaksinasi.



”Vaksin yang digunakan dalam kegiatan ini adalah AstraZeneca dan Sinovac yang digunakan baik sebagai vaksin kedua maupun vaksin booster,” ujar Komandan Rumkital Marinir Cilandak Kolonel Laut (K) Ariyo Sakso Bintoro.



Menurut Ariyo, kegiatan ini merupakan pelaksanaan perintah pimpinan TNI maupun TNI AL untuk turut serta mengakselerasi pelaksanaan program vaksinasi nasional.

”Walaupun dalam situasi libur long weekend Satgas Vaksinasi Rumkital Marinir Cilandak tetap siap dan sedia melaksanakan perintah pimpinan tersebut,” ujar Ariyo didampingi Komandan Satuan Markas, Kepala Bagian Kesehatan Keangkatanlautan dan Kepala Bagian Farmasi saat meninjau langsung kegiatan percepatan vaksinasi di Kota Wisata Cibubur.

(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1949 seconds (0.1#10.140)