HPN 2022, Politisi Ini Sebut Pers sebagai Mikrofon Suara Rakyat

Rabu, 09 Februari 2022 - 20:17 WIB
loading...
HPN 2022, Politisi Ini...
Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni menyebut pers merupakan mikrofon suara rakyat. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Hari Pers Nasional (HPN) 2022 jatuh pada hari ini, Rabu (9/2/2022). Terkait hal itu, Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni menyampaikan apresiasi dan harapannya kepada insan pers. Bagi Sahroni, media adalah salah satu sarana penyampaian aspirasi rakyat yang sangat dibutuhkan para pemimpin di negeri ini.

“Hari ini, kita memperingati Hari Pers Nasional (HPN) yang tentunya menjadi pengingat untuk kita semua tentang betapa sentralnya peran media dalam demokrasi. Sebagai wakil rakyat, bagi saya pers adalah sebuah mikrofon yang menyuarakan suara rakyat, sangat penting peranannya. Tanpa pers, suara rakyat sulit kami dengar. Makin kencang volume mikrofonnya, semakin bagus,” kata Sahroni kepada wartawan, Rabu (9/2/2022).

Untuk itu, Sahroni akan berusaha sekuat tenaga untuk memastikan agar kebebasan pers di Tanah Air terus terjamin sehingga media massa bisa bertugas dengan maksimal. Pasalnya, kekerasan terhadap pers masih sering terjadi, baik berupa intimidasi, ancaman bahkan ada juga yang berujung pembunuhan.



“Saat ini kita masih sering mendengar berbagai kasus intimidasi, ancaman, penargetan terhadap jurnalis dan insan media yang bahkan bisa berujung pembunuhan. Karenanya, kami di Komisi III akan berusaha sekuat tenaga untuk memastikan agar hal-hal seperti ini tidak terjadi lagi di kemudian hari,” katanya.



Oleh karena itu, politikus asal Tanjung Priok ini mengingatkan agar media harus tetap berkomitmen menjalankan tugas-tugasnya yang sesuai dengan kaidah jurnalistik yang baik, dan menghasilkan produk jurnalistik yang berkualitas.

“Karenanya, saya juga meminta agar kawan-kawan media terus menghasilkan produk jurnalistik yang berkualitas dan sesuai kaidah yang ada. Tidak hoaks, tidak provokatif, dan menjunjung tinggi kebenaran. Ini penting untuk memastikan kehidupan demokrasi yang sehat,” pesan Bendahara Umum Partai Nasdem ini.

(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Sahroni Sudah Lihat...
Sahroni Sudah Lihat Serangan ke Kejagung Sejak Buka Kasus-kasus Besar
Aliran Dana Korupsi...
Aliran Dana Korupsi hingga Judi 2024 Capai Rp1.459 Triliun, Sahroni: Balikin Duitnya Semaksimal Mungkin!
Perubahan KUHAP Penting,...
Perubahan KUHAP Penting, Namun Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
Ikatan Wartawan Hukum...
Ikatan Wartawan Hukum Desak Hakim Tak Batasi Peliputan Sidang Hasto Kristiyanto
Sempat Dibahas 2012,...
Sempat Dibahas 2012, Komisi III DPR Pastikan Pembahasan RUU KUHAP Transparan
Inginkan RUU KUHAP Komprehensif,...
Inginkan RUU KUHAP Komprehensif, Habiburokhman Minta Masukan Masyarakat
Pembahasan RUU Perampasan...
Pembahasan RUU Perampasan Aset Tunggu Komunikasi Politik, DPR: Masuk ke Agenda Prioritas
Kasus Dokter Kandungan...
Kasus Dokter Kandungan Lecehkan Pasien Ibu Hamil, DPR: Cabut STR Pelaku!
Indonesia Sedang Dalam...
Indonesia Sedang Dalam Darurat Kejahatan Seksual, Sahroni: Hukuman Kebiri Harus Dijalankan
Rekomendasi
2 Kali Mandatory WBA...
2 Kali Mandatory WBA Membunuh Harapan Jaron Ennis Unifikasi Gelar Kelas Welter
Mengenal Mula-Malurung,...
Mengenal Mula-Malurung, Prasasti Tertua Ketiga Warisan Kerajaan Singasari
Paus Fransiskus akan...
Paus Fransiskus akan Dimakamkan pada Hari Sabtu 26 April
Berita Terkini
Kunjungan Serdik Sespimmen...
Kunjungan Serdik Sespimmen Polri ke Solo Upaya Jaga Posisi Jokowi di Pusat Perbincangan Publik
19 menit yang lalu
Wakil Ketua TPUA Ungkap...
Wakil Ketua TPUA Ungkap Detik-detik Bertamu ke Rumah Jokowi di Solo
42 menit yang lalu
11 Brigjen Pol Dapat...
11 Brigjen Pol Dapat Promosi Bintang 2 usai Dimutasi Maret-April 2025, Ini Namanya
1 jam yang lalu
Daftar Pati TNI Dimutasi...
Daftar Pati TNI Dimutasi Jadi Stafsus KSAD sebelum Lebaran 2025, Ini Nama-namanya
5 jam yang lalu
Bima Arya Sarankan Lucky...
Bima Arya Sarankan Lucky Hakim Pakai Transportasi Umum PP Jakarta-Indramayu selama Magang di Kemendagri
8 jam yang lalu
Sahroni Sudah Lihat...
Sahroni Sudah Lihat Serangan ke Kejagung Sejak Buka Kasus-kasus Besar
8 jam yang lalu
Infografis
Mantan Panglima Militer...
Mantan Panglima Militer Israel Sebut Netanyahu Musuh Zionis
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved