Membangun Keluarga Berkualitas dan Menurunkan Stunting

Selasa, 18 Januari 2022 - 15:43 WIB
loading...
A A A
Kampung Keluarga Berkualitas yang memiliki kegiatan Dashat berharap ibu hamil, ibu mau hamil, ibu baru menyusui, semua mendapatkan nutrisi produk olahan dari Dashat yang sehat. Dengan begitu di Kampung Keluarga Berkualitas tidak ada ibu yang mau hamil, ibu mau menikah, dan ibu mau bulan madu tidak teratasi kondisi kesehatannya atau gizinya sebelum hamil, begitu juga pada saat bayi sudah lahir lebih dari 6 (enam) bulan harus mendapat suplementasi, komplemen suplemen makanan tambahan selain asi. Di Kampung Keluarga Berkualitas yang Dashat ini juga tidak ada lagi bayi-bayi 1.000 HPK yang telantar yang tidak mendapatkan asupan makanan gizi seimbang untuk makanan tambahannya.

Indonesia kaya akan sumber daya pangan yang diproduksi, diperjualbelikan, dan tersedia di Indonesia, yang sering disebut sebagai pangan lokal Indonesia.

Sering kali kita beranggapan, jika kita mengonsumsi makanan sehat itu mahal dan ini sangat salah. Dashat ini secara ideologis ingin menghadirkan kedaulatan pangan, dengan mampu memproduksi sendiri, sehingga dapat berdikari dengan meningkatkan ketahanan pangan lokal. Kita mampu menghasilkan sendiri dan memproduksi sendiri pangan lokal yang sehat dan mengandung gizi seimbang dan tidak mahal. Jika berdaulat, maka tidak mahal.

Banyak makanan alternatif yang tersedia di sekitar kita yang mengandung gizi setara dengan makanan yang dianggap mahal selama ini. Makanan untuk mencegah stunting seperti ikan atau telur sudah cukup, proteinnya besar tidak kalah dengan daging sapi. Ke depan berharap Dashat menghadirkan produk-produk lokal yang kemudian bisa menjawab kebutuhan gizi seimbang dan tantangan menurunkan stunting dan mencerdaskan kehidupan keluarga, menjadi keluarga yang berkualitas dan kampung keluarga yang berkualitas dan akhirnya menjadi bangsa yang besar, unggul dan maju sesuai yang dicita-citakan.

(bmm)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2033 seconds (0.1#10.140)