Menag: Kepala Daerah Peraih KDI 2021 MNC Portal Berhasil Atasi Tantangan Ganda

Jum'at, 05 November 2021 - 21:20 WIB
loading...
Menag: Kepala Daerah Peraih KDI 2021 MNC Portal Berhasil Atasi Tantangan Ganda
Menag Yaqut Cholil Qoumas mengapresiasi kepala daerah yang berhasil meraih penghargaan KDI 2021 MNC Portal. Foto/Fahreza Rizky
A A A
JAKARTA - Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas mengatakan kepala daerah mengalami tantangan ganda di tengah pandemi Covid-19. Kepala daerah yang berhasil mengatasi tantangan tersebut dinilai sangat luar biasa.

Hal itu dikatakan Gus Yaqut—sapaan akrabnya, saat menghadiri acara Malam Puncak Penganugerahan Kepala Daerah Inovatif (KDI) 2021 yang digelar MNC Portal Indonesia pada Jumat (5/11/2021).

"Kita tahu Indonesia dengan beragam keragamannya itu tantangan sebenarnya, tantangan tersendiri, ditambah dengan pandemi, tantangannya ganda," ucapnya di Gedung iNews Tower, Kebon Sirih, Jakarta Pusat.



Gus Yaqut menuturkan, kepala daerah yang mendapatkan anugerah dari MNC Portal telah melalui proses penilaian sangat panjang. Karenanya, dia yakin mereka bisa melewati tantangan ganda tersebut. "Kita saksikan malam hari ini bagaimana kepala-kepala daerah itu bisa mengatasi dua tantangan sekaligus, tantangan keragaman yang banyak, dan tantangan pandemi. Sekali lagi luar biasa MNC," ucap politikus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu.



Sebagai informasi, MNC Portal Indonesia menyelenggarakan penganugerahan kepala daerah inovatif tiap tahunnya sejak 2014. Sudah ada ratusan kepala daerah yang telah menerima award tersebut. Selain Menag, acara ini dihadiri oleh Executive Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo, Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki, serta Sesditjen Otda Kemendagri Maddaremmeng.



Ada 16 kepala daerah berprestasi yang mendapatkan penghargaan dari MNC Portal Indonesia atas inovasi dan terobosannya dalam membangun daerah di tengah pandemi Covid-19. Mereka yang meraih anugerah Kepala Daerah Inovatif (KDI) 2021 itu terdiri atas tiga gubernur dan 13 wali kota/bupati.
(cip)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1364 seconds (0.1#10.140)