Menlu Retno: Agenda Jokowi di Hari Pertama KTT G20 Sangat Padat

Sabtu, 30 Oktober 2021 - 09:39 WIB
loading...
Menlu Retno: Agenda...
Menteri Luar Negeri RI (Menlu), Retno Marsudi mengatakan, bahwa hari ini Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi) akan dihadapkan dengan pertemuan yang padat. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Menteri Luar Negeri RI (Menlu), Retno Marsudi mengatakan, hari ini Presiden RI, Joko Widodo ( Jokowi ) akan dihadapkan dengan pertemuan yang padat. Menlu Retno mendampingi Jokowi bertandang ke Roma, Italy dalam rangka menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20.



"Di hari pertama Presiden Republik Indonesia akan melakukan kegiatan yang sangat padat yaitu antara lain menghadiri sesi mengenai global economic dan global health," kata Menlu Retno dalam keterangan pers Menlu RI kanal YouTube Sekretariat Presiden, Sabtu (30/10/2021).



Selain itu, Jokowi diminta menjadi pembicara dalam side event terkait dukungan usaha kecil dan menengah dan bisnis milik perempuan.

"Kemudian menghadiri suatu acara side event mengenai Sporting Women Business di mana bapak presiden secara khusus diminta untuk menjadi salah satu pembicara di dalam acara tersebut," ucapnya.

"Kemudian Bapak Presiden juga akan menghadiri acara budaya dan jamuan makan malam yang akan di tuan rumah oleh perdana menteri Italia," sambungnya.

Selain itu, Jokowi juga akan melakukan pertemuan bilateral dengan 6 pemimpin negara. "Presiden akan melakukan pertemuan bilateral paling tidak dengan enam pemimpin yaitu antara lain dari Australia Prancis, India, Turki, Italia, dan World Bank," ungkapnya.

"Kemungkinan masih akan terjadi beberapa perubahan di pertemuan bilateral karena masih ada beberapa permintaan dan kita sedang terus mencoba untuk mencocokkan jadwal baik jadwal Bapak Presiden maupun jadwal pemimpin lainnya," tambahnya.
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1119 seconds (0.1#10.140)