Ungguli Rizal Ramli, Rektor IPB Paling Layak Jadi Capres-Cawapres 2024

Selasa, 08 Juni 2021 - 18:47 WIB
loading...
Ungguli Rizal Ramli,...
Rektor IPB Arif Satria saat menyampaikan pidato refleksi akhir tahun bertajuk, Kebebasan Akademik dan Transformasi Demokrasi. Foto/Dok.DPP PGK
A A A
JAKARTA - Rektor Institut Pertanian Bogor (IPB) Arif Satria menjadi sosok yang paling layak dicalonkan sebagai presiden maupun wakil presiden pada Pilpres 2024. Arif unggul atas sejumlah nama termasuk Rizal Ramli .

Penilaian ini merupakan hasil survei yang dilakukan oleh lembaga Arus Survei Indonesia (ASI) yang dirilis pada hari Selasa (8/6/2021). Dalam surveinya, ASI membagi sejumlah tokoh ke beberapa klaster, salah satunya klaster teknokrat-akademisi.

"(Peringkat teratas) ada Arif Satria sebesar 8,6%," kata Direktur Eksekutif ASI Ali Rifan dalam paparannya yang dilakukan secara daring, Selasa (8/6/2021).

Di bawah nama Arif terdapat sejumlah nama teknokrat-akademisi lainnya seperti Ali Masykur Musa sebesar 8,2%, Komaruddin Hidayat sebesar 7,3%, Rizal Ramli sebesar 7,1%, Nadrisyah Hosen sebesar 6,2%.



Nama lainnya yang masuk dalam klaster ini adalah Rhenald Kasali sebesar 5,6%, Ari Kuncoro 5,2%, Saldi Isra sebesar 4,8%, Panut Mulyono sebesar 2,7%, dan Yudian Wahyudi sebesar 1,4%.

"Tidak tahu atau tidak jawab sebesar 42,9%," ujar dia.

Survei dilaksanakan pada 1 – 7 Mei 2021 di 34 provinsi di Indonesia dengan cara telesurvei, yaitu responden diwawancara melalui kontak telepon menggunakan kuesioner. Metode penarikan sampel Multistage Random Sampling. Jumlah responden 1.000 responden dengan margin of error +/- 3.1% pada tingkat kepercayaan 95%.
(zik)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Momen Akrab Anies dan...
Momen Akrab Anies dan Ganjar Bertemu, Netizen: Menyala Pak!
Anies Baswedan Beri...
Anies Baswedan Beri Hormat saat Presiden Prabowo Berikan Sambutan
Rizal Ramli dan Faisal...
Rizal Ramli dan Faisal Basri, Dua Ekonom Kritis yang Meninggal Tahun 2024
Soal Luhut Jadi Penasihat...
Soal Luhut Jadi Penasihat Prabowo, JK: Untuk Kemajuan Bangsa Boleh Saja
Sikapi Kecurangan Pemilu...
Sikapi Kecurangan Pemilu 2024, Mahkamah Rakyat Dinilai Jadi Alternatif Mencari Keadilan
Soal Putusan Sengketa...
Soal Putusan Sengketa Pilpres 2024, MK Pastikan Sesuai Jadwal
Rocky Gerung Sebut Pembuktian...
Rocky Gerung Sebut Pembuktian Kecurangan Pilpres 2024 Cukup dengan Sampel
Namanya Disebut dalam...
Namanya Disebut dalam Sidang PHPU Pilpres 2024 di MK, Jokowi Ogah Berkomentar
MK Keluarkan Nomor Registrasi...
MK Keluarkan Nomor Registrasi PHPU Pilpres 2024 Sore Ini
Rekomendasi
Thailand Uji Coba Teknologi...
Thailand Uji Coba Teknologi Peringatan Bencana lewat Smartphone
Lagi Asyik Makan di...
Lagi Asyik Makan di Restoran Seoul, Dubes Israel Ketakutan Diteriaki Genosida oleh Aktivis
Cara Cerdas Kelola Gaji...
Cara Cerdas Kelola Gaji untuk Liburan
Berita Terkini
Profil Ignatius Suharyo,...
Profil Ignatius Suharyo, Uskup Agung Jakarta yang Bisa Terpilih Jadi Paus Selanjutnya
1 jam yang lalu
Audiensi dengan Kompolnas,...
Audiensi dengan Kompolnas, Serdik Sespimmen 65 Ingin Perdalam Wawasan Kepemimpinan
1 jam yang lalu
Sidang Lanjutan Hasto...
Sidang Lanjutan Hasto Kristiyanto Kembali Digelar, 3 Saksi Dihadirkan
2 jam yang lalu
Setelah Sowan Jokowi,...
Setelah Sowan Jokowi, Serdik Sespimmen Polri Kunjungi Kompolnas
2 jam yang lalu
Presiden Prabowo Titipkan...
Presiden Prabowo Titipkan Surat Pribadi untuk Pemerintah Vatikan
2 jam yang lalu
Penambahan Kewenangan...
Penambahan Kewenangan Jaksa di RUU Kejaksaan Berpotensi Pelanggaran HAM
2 jam yang lalu
Infografis
Pewaris Kerajaan Inggris...
Pewaris Kerajaan Inggris Pangeran William Jadi Target Drone Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved