Berebut Trending Topic, Akun-akun Baru Menetas Ramaikan Tagar PD Moeldoko Sah
loading...
A
A
A
JAKARTA - Jagat maya masih diramaikan isu politik Partai Demokrat pasca terpilihnya Ketua Umum Moeldoko dalam kontroversi Kongres Luar Biasa (KLB) di Deliserdang, Sumatera Utara akhir pekan lalu. Para pembela Moeldoko maupun Agus Harimurti Yudhoyono ( AHY ) saling bersaing meramaikan tagar berebut posisitrending topic di twitter.
Melalui tagar #PD Moeldoko Sah, warganet yang membela dan setuju Moeldoko menjadi pimpinan partai berlambang mercy itu beramai ramai yakinkan bahwa KLB Partai Demokrat di Deli Serdang pada Jumat 5 Maret lalu tidak ilegal dan sah. Termasuk dualisme jabatan yang dipegang Moeldoko selaku Kepala Staf Presiden (KSP). Sedikitnya tulisan itu dibahas lebih dari 5 ribu warganet.
Sementara, para pembela partai Demokrat dibawah kepemimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dituliskan melalui tagar #Partai Demokrat dan dibahas lebih dari 20 ribu warganet.
(Baca:Kisruh Demokrat Bukan Lagi soal Benar Salah, Momentum AHY Buktikan Kekuatan)
Uniknya, dari pantauan terlihat warganet yang menuliskan tagar #PD Moeldoko Sah umumnya akun yang baru dibuat pada Februari 2021 atau berbarengan dengan isu kudeta Partai Demokrat. Akun-akun itu pun menuliskan secara berulang dengan melampirkan beberapa tangkapan layar media nasional tentang pemberitaan yang menguntungkan Moeldoko.
Misalnya saja akun @FeiHungg yang terlihat bergabung pada Februari 2021. Dia menuliskan pernyataan Sekretaris Organisasi Kepanitiaan Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat (PD)Ramli Batubara soal KLB Deli Serdang lengkap dengan tangkapan layar media nasional berjudul AHY Sebut KLB Demokrat Deliserdang Ilegal, Sekertaris OC : Itu Salah!
"Ramli batubara membantah pernyataan AHY yg menyebut KLB Demokrat deli serdang Ilegal, Ramli mengatakan yg hadir di KLB deli serdang secara otomatis mewakili semua unsur DPD dan DPC. PD Moeldoko Sah #MoeldokoTakLanggarAturan," tulis akun @Feihung dikutip Senin (8/3/2021).
Akun lainnya, @teropong_langit yang juga baru bergabung di media sosial twitter pada Februari 2021 menuliskan agar Moeldoko membenahi Partai Demokrat.
"Penggagas KLB max sopacoa meminta moeldoko benahi Demokrat. PD Moeldoko Sah #MoeldokoTakLanggarAturan," cuitnya lengkap dengan lampiran berita media nasional berjudul Penggagas Kongres Luar Biasa Minta Moeldoko Benahi Demokrat.
(Baca:Lawan Kudeta Moeldoko, Kader Demokrat Sragen Cap Jempol Darah Siap Mati untuk AHY)
Melalui tagar #PD Moeldoko Sah, warganet yang membela dan setuju Moeldoko menjadi pimpinan partai berlambang mercy itu beramai ramai yakinkan bahwa KLB Partai Demokrat di Deli Serdang pada Jumat 5 Maret lalu tidak ilegal dan sah. Termasuk dualisme jabatan yang dipegang Moeldoko selaku Kepala Staf Presiden (KSP). Sedikitnya tulisan itu dibahas lebih dari 5 ribu warganet.
Sementara, para pembela partai Demokrat dibawah kepemimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dituliskan melalui tagar #Partai Demokrat dan dibahas lebih dari 20 ribu warganet.
(Baca:Kisruh Demokrat Bukan Lagi soal Benar Salah, Momentum AHY Buktikan Kekuatan)
Uniknya, dari pantauan terlihat warganet yang menuliskan tagar #PD Moeldoko Sah umumnya akun yang baru dibuat pada Februari 2021 atau berbarengan dengan isu kudeta Partai Demokrat. Akun-akun itu pun menuliskan secara berulang dengan melampirkan beberapa tangkapan layar media nasional tentang pemberitaan yang menguntungkan Moeldoko.
Misalnya saja akun @FeiHungg yang terlihat bergabung pada Februari 2021. Dia menuliskan pernyataan Sekretaris Organisasi Kepanitiaan Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat (PD)Ramli Batubara soal KLB Deli Serdang lengkap dengan tangkapan layar media nasional berjudul AHY Sebut KLB Demokrat Deliserdang Ilegal, Sekertaris OC : Itu Salah!
"Ramli batubara membantah pernyataan AHY yg menyebut KLB Demokrat deli serdang Ilegal, Ramli mengatakan yg hadir di KLB deli serdang secara otomatis mewakili semua unsur DPD dan DPC. PD Moeldoko Sah #MoeldokoTakLanggarAturan," tulis akun @Feihung dikutip Senin (8/3/2021).
Akun lainnya, @teropong_langit yang juga baru bergabung di media sosial twitter pada Februari 2021 menuliskan agar Moeldoko membenahi Partai Demokrat.
"Penggagas KLB max sopacoa meminta moeldoko benahi Demokrat. PD Moeldoko Sah #MoeldokoTakLanggarAturan," cuitnya lengkap dengan lampiran berita media nasional berjudul Penggagas Kongres Luar Biasa Minta Moeldoko Benahi Demokrat.
(Baca:Lawan Kudeta Moeldoko, Kader Demokrat Sragen Cap Jempol Darah Siap Mati untuk AHY)