Satgas Sebut Sebanyak 20.816 Posko Penanganan COVID-19 Telah Terbentuk

Jum'at, 26 Februari 2021 - 06:50 WIB
loading...
Satgas Sebut Sebanyak 20.816 Posko Penanganan COVID-19 Telah Terbentuk
Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19, Wiku Adisasmito mengatakan bahwa puluhan ribu posko penanganan COVID-19 sudah terbentuk di desa/kelurahan. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19 , Wiku Adisasmito mengatakan bahwa puluhan ribu posko penanganan COVID-19 sudah terbentuk di desa/kelurahan. Seperti diketahui desa/kelurahan diminta untuk membentuk posko sejak pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) mikro lalu.

“Sudah sebanyak 20.816 laporan pembentukan posko. Lalu 61.069 laporan pencatatan data agregat kasus covid di level RT. Dan 1.013.863 laporan pendataan kinerja posko,” katanya dikutip dari akun YouTube Sekretariat Presiden, Jumat (26/2/2021).

Wiku menyebut aktivitas terbanyak yang dilakukan oleh posko adalah edukasi dan sosialisasi 3M yakni dengan 434.382 laporan atau sebanyak 56,7%. Diikuti program pembagian masker dengan 143.686 laporan atau 18,73%. Penegakan disiplin 73.888 atau 9,61%

“Kami harap kinerja lainnya akan semakin intensif dilakukan dan disesuaikan dengan skenario pengendalian di setiap wilayah. Ke depan saya harap program yang dibentuk dari dan untuk masyarakat ini dapat berjalan dengan baik. Misi ini akan sulit tercapai jika dijalankan tanpa peran masyarakat,” ungkapnya.

Dia juga menambahkan bahwa masyarakat dapat membantu menyukseskan posko di setiap desa/kelurahan dengan menaati protokol kesehatan.

“Masyarakat dapat membantu mensukseskan pelaksanaan posko dengan menaati protokol kesehatan secara kolektif, memanfaatkan fasilitas secara bertanggung jawab dan transparan melaporkan kasus baik di dalam keluarga inti atau di lingkungan sekitar,” pungkasnya.
(kri)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2108 seconds (0.1#10.140)