BPIP dan MPR Sebut Donasi Rp4 M Wujud Gotong Royong di Tengah Corona

Senin, 18 Mei 2020 - 15:21 WIB
loading...
BPIP dan MPR Sebut Donasi...
BPIP merasa bangga atas tingginya partisipasi masyarakat dalam konser penggalangan dana untuk korban Corona, yang diselenggarakan, Minggu (17/5/2020) malam. Foto/SINDOnews/Ali Masduki
A A A
JAKARTA - Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) merasa bangga atas tingginya partisipasi masyarakat dalam konser penggalangan dana untuk korban Covid-19 atau virus Corona, yang diselenggarakan, Minggu (17/5/2020) malam.

Dalam konser amal virtual ‘Berbagi Kasih Bersama Bimbo’ tersebut, total dana donasi yang berhasil terkumpul mencapai lebih dari Rp4 miliar. (Baca juga: Ajak Masyarakat Patuhi PSBB, Merry Riana: Jangan Lengah, Jangan Kasih Kendor)

"Ini menggambarkan ada kesadaran dan kepedulian publik terhadap saudara sebangsa yang kesulitan karena terkena efek Covid-19. Jiwa gotong royong memberi rasa optimis bahwa semua rintangan dan kesulitan bisa kita atasi bersama," kata Staf khusus Dewan Pengarah BPIP Antonius Benny Susetyo kepada SINDOnews, Senin (18/5/2020).

(Baca juga: Tak Mudah Bentuk Partai Baru, Kubu Amien Rais Disarankan Tetap di PAN)

Benny menilai, situasi pandemi virus corona telah mengajarkan perlunya semangat gotong royong sebagai modal sosial dan budaya untuk menggerakkan kesadaran publik. Menurutnya, kerja sama semua pihak merupakan kunci mengatasi berbagai persoalan akibat wabah Covid-19 serta mewujudkan optimisme bangsa pascabencana tersebut.

"Kebersamaan para elite politik, pelaku ekonomi dan masyarakat menjadi kunci optimisme bangsa dalam menatap ke depan. Intinya, dalam mengatasi rintangan apapun yang terpenting satu bahasa yakni kita bersatu," ujar Benny.

Dalam keterangan terpisah, Ketua MPR Bambang Soesatyo menegaskan, gelaran konser amal virtual itu tak menggunakan uang negara. Seluruhnya murni gotong rotong dari para pekerja seni dan dukungan pribadi dari berbagai pihak.

"Total donasi yang terkumpul mencapai Rp4.003.357.815. Bukan sekadar jumlah donasi, melainkan tingginya partisipasi masyarakat bergotong royong inilah yang patut dibanggakan," ujar pria yang akrab dikenal Bamsoet tersebut.

Politikus Partai Golkar itu mengungkapkan penyelenggaraan konser tetap mengikuti protokol kesehatan yang sudah dianjurkan pemerintah. Hanya Bimbo dan pembawa acara yang tampil live dari salah satu studio tv nasional. Sementara penyanyi lainnya dan sejumlah pejabat negara tampil secara virtual dari rumah masing-masing.

"Sudah menjadi tugas dan kewajiban MPR RI sebagai Rumah Kebangsaan untuk menggelorakan semangat gotong royong yang merupakan kekayaan bangsa. Itulah yang mendasari penyelenggaraan konser amal virtual ini. Seluruh donasi yang terkumpul akan disalurkan ke para seniman dan pekerja seni, petani, peternak, nelayan dan saudara-saudara lain yang membutuhkan melalui Yayasan Generasi Lintas Budaya," jelas dia.

Sebagai informasi, konser ini diinisiasi oleh MPR RI, Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP), Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Indika Foundation, dan GSI Lab. Selain itu, didukung Gerakan Keadilan Bangun Solidaritas (GERAK BS), KitaBisa, BenihBaik, Persatuan Artis Film Indonesia (PARFI), dan Yayasan Generasi Lintas Budaya.
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Dewan Pakar BPIP: UU...
Dewan Pakar BPIP: UU TNI Perkokoh Ideologi Pancasila sesuai Asta Cita
BPIP dan ANRI Perkuat...
BPIP dan ANRI Perkuat Pemahaman Sejarah Nasional melalui Digitalisasi
Susunan Pimpinan MPR...
Susunan Pimpinan MPR 2024-2029 Bakal Dilantik Hari Ini, Ini Bocorannya
Daftar 3 Anggota MPR...
Daftar 3 Anggota MPR Termuda, Salah Satunya Pemegang Dua Gelar Sarjana
Sah! 732 Anggota MPR...
Sah! 732 Anggota MPR Periode 2024-2029 Resmi Dilantik
Isi Tap Nomor II/MPR/2001...
Isi Tap Nomor II/MPR/2001 tentang Pertanggungjawaban Presiden Gus Dur yang Dinyatakan Tidak Berlaku
Indonesia Hadapi Tantangan...
Indonesia Hadapi Tantangan Serius Terkait Moralitas Penyelanggara Negara
BPIP Sebut Pencabutan...
BPIP Sebut Pencabutan TAP MPRS No XXXIII Kembalikan Martabat Presiden Soekarno
Etika Penyelenggara...
Etika Penyelenggara Negara Rapuh Akibat Kaderisasi Pemimpin Tak Berjalan
Rekomendasi
Pramono Anung Bakal...
Pramono Anung Bakal Turun Langsung Pantau Pemutihan Ijazah Siswa yang Ditahan Sekolah
‘Richeese Pizza’...
‘Richeese Pizza’ Kini Hadir di Indonesia, Berikan Sensasi Baru Buat Pecinta Kuliner Tanah Air
Sowan ke Kiai Tapal...
Sowan ke Kiai Tapal Kuda, Cak Imin Sebut Iman Sukri Bakal Pimpin DPW PKB Bali
Berita Terkini
Buka Kornas Penyuluh...
Buka Kornas Penyuluh Pertanian, Mentan Pastikan PPL Wujudkan Swasembada Pangan
12 menit yang lalu
Hadiri Pelantikan Pengurus...
Hadiri Pelantikan Pengurus Partai Hanura, Sekjen Perindo: Kita Punya DNA yang Sama
30 menit yang lalu
Menakar Tuntutan Purnawirawan...
Menakar Tuntutan Purnawirawan TNI terhadap Gibran
39 menit yang lalu
Tarif Trump dan Ilusi...
Tarif Trump dan Ilusi Perlindungan
1 jam yang lalu
Ungkap Tantangan Perempuan...
Ungkap Tantangan Perempuan di Politik, Ketua DPP Perindo: Stigma Tak Bisa Lebih Baik
1 jam yang lalu
Pengurus DPP Hanura...
Pengurus DPP Hanura Periode 2024-2029 Dikukuhkan, Ada Eks Pimpinan KPK dan Hakim MK
1 jam yang lalu
Infografis
Pesona 9 Istri dan Putri...
Pesona 9 Istri dan Putri Para Pemimpin Timur Tengah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved