Besok Bebas, Ini Rencana Abu Bakar Ba'asyir Setelah Keluar Lapas

Kamis, 07 Januari 2021 - 07:13 WIB
loading...
Besok Bebas, Ini Rencana...
Ustaz Abu Bakar Baasyir akan langsung ke Ponpes Ngruki dan berkumpul dengan keluarga setelah keluar dari lapas. Foto/dok.SINDONews
A A A
JAKARTA - Terpidana kasus terorisme Abu Bakar Ba'asyir bakal bebas murni dari Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Gunung Sindur, Bogor, Jawa Barat, pada Jumat, 8 Januari 2021, besok. Lantas, apa yang akan dilakukan Abu Bakar Ba'asyir setelah keluar dari Lapas Gunung Sindur ?

Kuasa hukum Abu Bakar Ba'asyir, Achmad Michdan mengatakan, kliennya akan langsung menuju Pondok Pesantren (Ponpes) Al Mukmin Ngruki Sukoharjo, Jawa Tengah, usai keluar dari Lapas Gunung Sindur. Di Ponpes tersebut, Ustadz Abu Bakar Bakar Ba'asyir akan lebih banyak berkumpul bersama keluarga dan istirahat

"Iya akan langsung ke Ponpes Ngruki. Kegiatan sementara (Abu Bakar Ba'asyir) berkumpul bersama keluarga saja sampai dengan pandemi selesai," ucap Achmad Michdan kepada MNC Media, Kamis (7/1/2021).

(Baca: Ponpes Ngruki Batasi Pengunjung, Tak Semua Tamu Bisa Bertemu Ustad Abu Bakar Ba'asyir)

Lebih lanjut, dibeberkan Michdan, Abu Bakar Ba'asyir akan dijemput oleh tim penasihat hukum, tim dokter, serta putranya. Michdan melarang ada penyambutan.

"Tidak ada penyambutan, pondok sedang libur dan imbauan kami dan keluarga tidak perlu menjemput dan bersilaturahmi dulu baik para sahabat, para tokoh-tokoh, mau simpatisan berkaitan dengan pandemi Covid-19," katanya.

(Baca: Ustaz Abu Bakar Ba'asyir Bebas, Ini Kekhawatiran Mantan Anak Buahnya di JAT)

Sekadar informasi, Abu Bakar Ba'asyir akan bebas murni pada Jumat, 8 Januari 2021. Terpidana kasus terorisme itu akan resmi menghirup udara segar setelah menjalani 9 tahun hukuman penjara.

Seharusnya, Abu Bakar Ba'asyir menjalani hukuman pidana penjara selama 15 tahun. Namun, ia mendapatkan berbagai macam potongan masa hukuman atau remisi. Oleh karenanya, Ba'asyir akan resmi bebas pada Jumat, 8 Januari 2021.
(muh)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Ijtihad Tepuk Nyamuk:...
Ijtihad 'Tepuk Nyamuk': Logika Radikal-Terorisme
Yusril Sebut Pemulangan...
Yusril Sebut Pemulangan Reynhard Sinaga dan Hambali bukan Prioritas Pemerintah
ICITES 2025, Pertukaran...
ICITES 2025, Pertukaran Pengetahuan soal Terorisme di Eropa, Asia, dan Afrika
Luncurkan World Terrorism...
Luncurkan World Terrorism Index, ReCURE Berharap Perkuat Pemahaman Ancaman Terorisme
Waspadai Narasi Kemenangan...
Waspadai Narasi Kemenangan Mujahid atas Runtuhnya Bashar Al-Assad
Kembali ke NKRI, JI...
Kembali ke NKRI, JI Serahkan Puluhan Kilogram Peledak, Detonator, hingga Granat
Akademisi UI Minta Masyarakat...
Akademisi UI Minta Masyarakat Waspadai Ajakan Berjihad ke Suriah
Konflik Suriah Dampak...
Konflik Suriah Dampak Politik Lama Bukan Masalah Agama
Kapolri Sebut 181 Teroris...
Kapolri Sebut 181 Teroris Telah Ditangkap Densus dan Brimob
Rekomendasi
KSFW 2025, Dorong Kreativitas...
KSFW 2025, Dorong Kreativitas dan Ekonomi Fashion di Kendal
PT KAI Daop I: Pemudik...
PT KAI Daop I: Pemudik Meningkat, 38.063 Tiket Kereta Ludes Terjual di H-8 Lebaran
Mudik Lebaran 2025,...
Mudik Lebaran 2025, Polda Jateng Siapkan Skema One Way di Tol Dalam Kota
Berita Terkini
H-8 Lebaran, Volume...
H-8 Lebaran, Volume Lalu Lintas di Sejumlah Gerbang Tol Wilayah Trans Jawa Melonjak
16 menit yang lalu
DPR Soroti Pengelolaan...
DPR Soroti Pengelolaan PPKGBK: Kelola Aset Ratusan Triliun tapi Setoran ke Negara Kecil
26 menit yang lalu
ESG Bukan Sekadar Tren,...
ESG Bukan Sekadar Tren, tetapi Kebutuhan untuk Tetap Kompetitif
53 menit yang lalu
Teror Kepala Babi dan...
Teror Kepala Babi dan Bangkai Tikus ke Tempo, LPSK: Ancaman bagi Pembela HAM
53 menit yang lalu
Baznas, Kemenag, dan...
Baznas, Kemenag, dan LAZ Perkuat Pendidikan melalui Program Beasiswa Zakat Indonesia
59 menit yang lalu
Pengembangan Kapal Induk...
Pengembangan Kapal Induk Otonom: Langkah Strategis Indonesia Jaga Kedaulatan Laut
3 jam yang lalu
Infografis
Sosok Penting di Lini...
Sosok Penting di Lini Belakang MU Keluar Akhir Musim Ini
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved