Trending Topic, Terawan Disebut Penyebab Gagalnya RI Beli Dua Vaksin Ini

Selasa, 29 Desember 2020 - 07:45 WIB
loading...
Trending Topic, Terawan Disebut Penyebab Gagalnya RI Beli Dua Vaksin Ini
Dianggap sebagai penyebab gagalnya Indonesia membeli vaksin Sinopharm dan AstraZeneca, mantan Menkes Terawan Agus Putranto menjadi perbincangan netizen. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Mantan Menteri Kesehatan (Menkes) Terawan Agus Putranto menjadi perbincangan netizen. Pengguna Twitter ramai membahas pernyataan Ketua Komisi VI DPR, Faisol Riza yang menyebut Terawan menjadi penyebab gagalnya pemerintah membeli vaksin Covid-19 dari produsen Sinopharm dan AstraZeneca.

Diketahui sebelumnya, berbagai sumber menyebut pernyataan itu disampaikan Faisol dalam diskusi daring daring bertajuk 'Crazy Rich Masuk Kabinet; Membaca Politik Plutokrasi Era Jokowi’ pada Minggu (27/12/2020). Diketahui, selain memasok vaksin Sinovac pemerintah juga berencana membeli empat jenis vaksin Covid-19 lainnya, yaitu Pfizer, Sinopharm, Moderna, dan AstraZeneca. (Baca juga: Ambyar, Sempat Dinyatakan Manjur Ternyata Vaksin AstraZeneca Salah Uji Coba)

Namun, menurut Faisol, untuk vaksin Sinopharm dan AstraZeneca disebut gagal karena Terawan tidak mau menandatangani kontrak. Kabar itu membuat netizen ramai memberikan komentar, sampai-sampai nama Terawan masuk dalam deretan di trending topic Twitter. Tak sedikit dari mereka yang mempertanyakan tindakan Terawan tersebut. “Terawan tidak teken kontrak pembelian vaksin saat jabat Menkes adalah satu hal menarik yang perlu diperjelas. Ada apa dengan vaksin tersebut?,” komentar akun Twitter @MartinusButarb1, dikutip Selasa (29/12/2020). (Baca juga: Relawan Vaksin AstraZeneca Dilaporkan Meninggal)

“Terawan dari awal pandemic (Maret), Kemenkes sebagai garda terdepan bersikap abai. Padahal berpacu dengan waktu, jarang nongol di publik untuk klarifikasi. Akuntabilitas ngehek. Lambat nego Vaksin,” ujar akun @nicho0218. (Baca juga: Teror 7 Negara, Kecepatan Penularan Mutasi VUI-202012/01 Melebihi COVID-19)

Trending Topic, Terawan Disebut Penyebab Gagalnya RI Beli Dua Vaksin Ini


“Terawan, menteri dengan background kesehatan gak mau ttd kontrak. Bukannya jadi pertanyaan ada apa? Ko bisa?,” ujar akun @xikahkx.

Bahkan Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP), Susi Pudjiastuti juga ikut menautkan berita mengenai hal tersebut. Hingga Selasa Pagi, cuitan netizen mengenai Terawan terus bertambah hingga hampir tiga ribu kicauan.

(cip)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1959 seconds (0.1#10.140)