Satu Bulan Jejak Petualang Habib Rizieq Berakhir Ancaman Jeruji Besi

Jum'at, 11 Desember 2020 - 06:30 WIB
loading...
A A A
Keduanya dicopot karena dinilai tidak menegakkan protokol kesehatan di acara kerumunan Habib Rizieq. "Diberi sanksi pencopotan, yakni Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Nana Sudjana dan Kapolda Jabar Irjen pol Rudy Sufahriadi),” kata Argo.

(Baca Juga:2 Kapolda Dicopot Terkait Kerumunan Habib Rizieq Menjawab Kekecewaan Masyarakat)

Selain dua kapolda, Mabes Polri juga mencopot Kapolres Jakarta Pusat Heru Novianto dan Kapolres Bogor Roland Ronaldy. Buntut dari acara Habib Rizieq, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Tanah Abang, Sukana juga turut dicopot dari jabatannya karena dianggap mengabaikan ketentuan protokol kesehatan saat menjalankan tugas pencatatan pernikahan anak Habib Rizieq.

(Baca Juga:Kerumunan di Kegiatan Habib Rizieq, Anies Copot Wali Kota Jakpus dan Kadis Lingkungan Hidup)

Imbas kegiatan Habib Rizieq juga berdampak pada pencopotan pejabat di lingkungan Pemprov DKI Jakarta. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mencopot Wali Kota Jakarta Pusat Bayu Meghantara dan Kepala Dinas Lingkungan Hidup Andono Warih dari jabatannya pada Sabtu 28 November 2020.

Drama Habib Rizieq terus bergulir. Polda Metro Jaya dan Polda Jabar bergerak cepat. Sejumlah orang yang terlibat dan yang diduga turut bertanggung jawab dipanggil untuk diperiksa. Tak terkecuali Anies, Gubernur Jabar Ridwan Kamil, Bupati Bogor Ade Yasin termasuk Habib Rizieq.

(Baca Juga:Terkait Kerumunan FPI, Anies Diperiksa 9 Jam dan Dicecar 33 Pertanyaan )

Anies dan Ridwan Kamil akhirnya datang memenuhi panggilan polisi. Begitu juga saksi lain yang turut dipanggil hadir di kantor polisi untuk memberikan keterangan. Pemanggilan Habib Rizieq mengundang reaksi dari pengikutnya. Sampai pada panggilan kedua yang bersangkutan tak mau datang ke kantor polisi dengan berbagai alasan.

(Baca Juga:Ridwan Kamil Diperiksa di Bareskrim, Ini Penjelasan Mabes Polri)

Disela-sela penanganan kasus tersebut, publik dikejutkan dengan penembakan yang menewaskan enam anggota laskar FPI di KM 50 ruas tol Jakarta-Cikampek pada Senin (7/12/2020) dini hari. Keenam pengawal khusus Habib Rizieq itu adalah Ahmad Sofiyan alias Ambon (26), Faiz Ahmad Syukur (22), Andi Oktiawan (33), Muhammad Reza (20), Lutfi Hakim (24) dan Muhammad Suci Khadavi (21).
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1770 seconds (0.1#10.140)