Dua Mahasiswa Korban Kekerasan Aparat Bakal ke LPSK dan Kompolnas

Kamis, 29 Agustus 2024 - 19:29 WIB
loading...
Dua Mahasiswa Korban...
Dua mahasiswa korban dugaan kekerasan aparat penegak hukum saat demo kawal putusan Mahkamah Konstitusi (MK) di DPR telah mengadu ke Komnas HAM. Foto/Ari Sandita
A A A
JAKARTA - Dua mahasiswa korban dugaan kekerasan aparat penegak hukum saat demo kawal putusan Mahkamah Konstitusi (MK) di DPR pada Kamis, 22 Agustus 2024 berencana ke Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) serta Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas). Didampingi Advokat Pengawal Konstitusi Indonesia, keduanya telah mengadu ke Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM).

Anggota Tim Advokat Pengawal Konstitusi Indonesia Syukur Destieli Gulo mengungkapkan ada rencana mendatangi LPSK untuk meminta perlindungan bagi kliennya. "Kita pilah satu-satu dahulu. Kalau memang nanti ada progres di sini kita bisa melakukan upaya lain, bisa misalnya di LPSK," ujarnya di Komnas HAM, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (29/8/2024).

Bukan hanya ke LPSK, tak menutup kemungkinan pula pihaknya bakal mengadu ke Kompolnas sebagai lembaga pengawas kepolisian. Bahkan, pihaknya juga mempertimbangkan untuk mengadukannya ke pengawas internal Polri dan TNI berkaitan dugaan kekerasan yang terjadi pada para demonstran tolak RUU Pilkada di DPR.





Tim Advokat Pengawal Konstitusi Indonesia, tambah Syukur, juga tengah mempertimbangkan untuk melakukan pelaporan atas dugaan kekerasan tersebut ke polisi sebagai langkah hukum atas peristiwa yang dialami dua mahasiswa berinisial AR dan ATB. Namun, pihaknya belum memastikannya lantaran masih dibicarakan bersama para korban dan tim advokat.

“Sejauh ini, terkait dengan rencana itu kita memang sudah ada pembicaraan di tim, tetapi kita masih mempertimbangkan ke Kompolnas atau pengawas internal Polri dan TNI dan lain-lain. Kita juga bisa melakukan laporan kepolisian lain terkait adanya dugaan pengeroyokan dari aparat penegak hukum,” pungkasnya.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Audiensi dengan Kompolnas,...
Audiensi dengan Kompolnas, Serdik Sespimmen 65 Ingin Perdalam Wawasan Kepemimpinan
Setelah Sowan Jokowi,...
Setelah Sowan Jokowi, Serdik Sespimmen Polri Kunjungi Kompolnas
Mantan Komisioner Kompolnas...
Mantan Komisioner Kompolnas Sebut Kunjungan Serdik Sespimmen Polri ke Jokowi Hal Biasa
8 Daerah Gelar Pemungutan...
8 Daerah Gelar Pemungutan Suara Ulang Pilkada 2024 pada 19 April, Ini Daftarnya
Demo Ricuh Pecah, Polisi...
Demo Ricuh Pecah, Polisi Pukul Mundur Massa Aksi Tolak UU TNI
Demo Ricuh, Massa Aksi...
Demo Ricuh, Massa Aksi Tolak UU TNI Masuk ke Jalan Tol Depan Gedung DPR
LBH GP Ansor Perintahkan...
LBH GP Ansor Perintahkan Jajarannya Dampingi Mahasiswa Pedemo yang Ditahan Polisi
UU TNI yang Baru Disahkan...
UU TNI yang Baru Disahkan DPR Digugat ke MK, Puan: Tolong Baca Dahulu Isinya
Demo RUU TNI di DPR,...
Demo RUU TNI di DPR, Mahasiswa Cegat Menteri Hukum
Rekomendasi
Sinopsis Sinetron Kau...
Sinopsis Sinetron Kau Ditakdirkan Untukku Eps 17: Ancaman Devan Pada Jenny
BNI Pimpin Kredit Sindikasi...
BNI Pimpin Kredit Sindikasi Rp1,84 Triliun Bangun Pabrik Mobil Listrik VinFast di Subang
Conor Benn Ungkap Cedera...
Conor Benn Ungkap Cedera Mengerikan Chris Eubank Jr usai Duel Sengit: Dia Patah Rahang
Berita Terkini
Inovasi AI Diyakini...
Inovasi AI Diyakini Bisa Bawa Dunia Teknologi Semakin Bermanfaat
18 menit yang lalu
Penghargaan Spesial...
Penghargaan Spesial dari GP Ansor untuk Paus Fransiskus
28 menit yang lalu
Wamen Juri Ardiantoro...
Wamen Juri Ardiantoro Bela Gibran soal Monolog: Pekerjaan Wapres Bicara, Masa Dilarang
37 menit yang lalu
BPMI MoU Program Peduli...
BPMI MoU Program Peduli Thalasemia Dalam Penguatan Halal dan Kesehatan
1 jam yang lalu
Dubes Rusia: BRICS Perkuat...
Dubes Rusia: BRICS Perkuat Jejaring Pendidikan dan Kolaborasi Perguruan Tinggi di Indonesia
1 jam yang lalu
KPK Gelar Penggeledahan...
KPK Gelar Penggeledahan di Kalimantan Barat, Kasus Apa?
2 jam yang lalu
Infografis
Pakistan dan India Diambang...
Pakistan dan India Diambang Perang Habis-habisan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved