Didukung Banyak Parpol, Bukti Elektabilitas Bellinda Birton Tinggi di Pilkada 2024

Senin, 19 Agustus 2024 - 21:28 WIB
loading...
Didukung Banyak Parpol,...
Didukung banyak partai politik, bukti elektabilitas Bellinda Putri Sabrina Birton di Pilkada Kudus tinggi. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Nama Bellinda Putri Sabrina Birton menjadi perbincangan hangat usai diusung sejumlah partai politik untuk maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 mendampingi Kepala Dinas Arpusda Kudus Samani Intakoris.

Dikenal dengan jiwa sosialnya yang tinggi, dokter yang juga pengusaha muda kelahiran 1999 itu, kerap kali membagikan bantuan kepada masyarakat sekitar yang membutuhkan.

Pengamat politik dan kebijakan publik Yanuar Wijanarko menilai tingkat elektabilitas yang tinggi menjadi faktor utama banyaknya partai politik (parpol) mendukung Bellinda Birton maju dalam kontestasi Pilkada Kudus pada 27 November nanti.



Menurutnya tingkat elektabilitas menjadi hal yang penting dalam pencalonan kepala daerah, meski suatu partai telah menyiapkan kader untuk dicalonkan. Sehingga, dia menilai Bellina pun memiliki peluang di pilkada.

"Sebagai contoh, jika ada koalisi partai mendukung Bellinda, ya pasti partai lain akan ikut ke koalisi itu karena kemungkinan menangnya lebih besar. Semua ini karena elektabilitas Bellinda cukup tinggi untuk Pilkada Kudus 2024," kata Yanuar saat dihubungi di Jakarta, Senin 19 Agustus 2024.



Dia menyebut pencalonan Bellinda sebagai cawabup Kudus telah memenuhi tiga hal yakni, elektablitas, popularitas, dan akseptabilitas. Sehingga, potensi memenangkan Pilkada Kudus 2024 menjadi semakin besar.

“Baik elektabilitas, popularitas, dan aksetabilitas sudah dimiliki Bellinda. Dan sekarang sejumlah parpol menyatakan mengusungnya. Potensi menang Pilkada Kudus menjadi tinggi,” ucapnya.

Dukungan parpol tersebut, lanjutnya, bisa mendorong stabilitas di eksekutif dan legislatif namun juga mereduksi fungsi pengawasan yang menjadi tugas politik Bellinda jika nantinya terpilih sebagai Wakil Bupati Kudus. Meski dukungan parpol cukup banyak dan kuat, namun Bellinda tetap harus memperhatikan kekuatan lawan pada Pilkada Kudus nanti.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1608 seconds (0.1#10.140)