Mantan Kapolda Jawa Barat yang Raih Puncak Karier hingga Komjen Pol, Nomor 9 Nyaris Tewas Ditembak Teroris di Poso

Rabu, 31 Juli 2024 - 06:44 WIB
loading...
A A A
Karier dan jabatannya semakin mentereng, dia kemudian diangkat menjadi Kapolda NTB. Setahun kemudian dimutasi menjadi Kapolda Jawa Barat. Dua tahun bertugas dia diangkat menjadi Kadivkum Polri. Kemudian Kadiv Propam Polri dan Kapolda Metro Jaya. Asisten Operasi Kapolri, Sekretaris Utama Lemhannas.

Mantan Kapolda Jawa Barat yang Raih Puncak Karier hingga Komjen Pol, Nomor 9 Nyaris Tewas Ditembak Teroris di Poso


7. Komjen Pol (Purn) Moechgiyarto

Moechgiyarto merupakan mantan Kapolda Jawa Barat dengan pangkat terakhir bintang tiga atau Komjen Pol. Lulusan Akpol 1986 dari satuan Reserse ini merupakan lulusan terbaik dan peraih Adhi Makayasa.

Selama mengabdi di Korps Bhayangkara dia pernah menjabat sebagai Wakapolsekta Klojen Resta Malang pada 1986, kemudiankapolsek Kedungkandang, Pamen Mabes Polri 1998, Kapolres Pemalang, Kapolres Sleman. Dia kemudian dipercaya menjadi Wadirreskrim Polda DIY, kemudian Dirnarkoba Polda DIY.

Dari Polda DIY, dia dimutasi menjadi Kapoltabes Pekanbaru, Kapolda NTB, selanjutnya Kadivkum Polri, Kapolda Jabar pada 2015. Setahun kemudian dia diangkat menjadi Kapolda Metro Jaya, kemudian, Kalemdikpol, Kalemdiklat Polri. Dia kemudian diangkat menjadi Kabaharkam Polri, Irwasum Polri, dan terakhir sebagai Analis Kebijakan Utama Baharkam Polri.

Mantan Kapolda Jawa Barat yang Raih Puncak Karier hingga Komjen Pol, Nomor 9 Nyaris Tewas Ditembak Teroris di Poso


8. Komjen Pol (Purn) Agung Budi Maryoto

Agung Budi Maryoto juga merupakan mantan Kapolda Jawa Barat yang pangkat terakhirnya bintang tiga atau Komjen Pol. Lulusan Akpol 1987 ini berpengalaman dalam bidang Lalu Lintas (Lantas).

Jenderal Polisi kelahiran Cilacap, Jawa Tengah pada 19 Februari 1965 ini juga merupakan perwira kepolisian dengan karier mentereng. Dia pernah menjabat sebagai Kapolsek Bunguran Timur Natuna, kemudian Kasat Lantas Polres Kepri Barat, Kasatlantas Polresta Pekanbaru, Kasatlantas Polresta Bandar Lampung.

Selanjutnya, dia dipercaya mengemban amanah sebagai Kapolres Bengkalis, Kapolres Dumai, Kapoltabes Yogyakarta, kemudian Dirlantas Polda Kalimantan Selatan, Dirlantas Polda Jawa Barat. Dia kemudian ditarik menjadi Wakakorlantas Polri.

Kariernya semakin melejit, dia diangkat menjadi Kapolda Kalimantan Selatan, kemudian Kakorlantas Polri, Kapolda Sumatera Selatan, Kapolda Jawa Barat pada 2017. Dua tahun menjadi orang nomor satu di Polda Jawa Barat, dia mendapat promosi jabatan menjadi Kabaintelkam Polri dan naik pangkat menjadi Komjen Pol. Sebelum akhirnya menjabat Irwasum Polri hingga purna tugas.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1601 seconds (0.1#10.140)