Kasdi Subagyono Mengaku BPK Minta Rp12 Miliar Agar Kementan WTP

Rabu, 19 Juni 2024 - 16:55 WIB
loading...
Kasdi Subagyono Mengaku...
Eks Sekjen Kementerian Pertanian (Kementan), Kasdi Subagyono mengaku adanya permintaan uang Rp12 miliar dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) ke Kementan. Foto/SINDOnews/Nur Khabibi
A A A
JAKARTA - Eks Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Pertanian (Kementan), Kasdi Subagyono mengaku adanya permintaan uang Rp12 miliar dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) ke Kementan. Uang belasan miliar itu agar Kementan mendapat opini predikat wajar tanpa pengecualian (WTP).

Hal itu ia sampaikan saat menjadi saksi mahkota untuk terdakwa eks Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) dan Direktur Alat dan Mesin Kementan, Muhammad Hatta dalam sidang dugaan pemerasan dan gratifikasi di lingkungan Kementan. Baca juga: SYL Disebut Minta Pegawai Kementan Beri Keterangan Normatif ke Penyelidik KPK

Awalnya, Hakim Anggota menanyakan Kasdi perihal pertemuannya dengan pihak BPK, termasuk tujuan dari pertemuan tersebut.

"Berapa kali saudara atau anak buah saudara bertemu dengan pihak BPK dalam rangka mengamankan temuan laporan keuangan?" tanya Hakim di ruang sidang Pengadilan Tipikor Jakarta, Rabu (19/6/2024).

"Iya Yang Mulia," jawab Saksi.

"Dalam rangka mengamankan laporan temuan laporan keuangan?" tanya Hakim lagi.

"Opini WTP itu," timpal Kasdi.

Kasdi menjelaskan terkait opini WTP, SYL bersama pejabat Eselon I Kementan sempat mengadakan rapat dengan BPK. Dari rapat tersebut, SYL kemudian berbicara empat mata dengan angota IV BPK, Haerul Saleh.

"Nah kemudian setelah itu, kami diminta untuk antisipasi terkait dengan WTP ini maka itu saya koordinasikan dengan Eselon I, Yang Mulia," kata Kasdi.

"Oke, lalu kemudian upaya pengamanan temuan itu kemudian dari mana?" tanya Hakim.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1161 seconds (0.1#10.140)