Golkar Berharap Elektabilitas Jokowi-Ma'ruf Meningkat Usai Debat

Jum'at, 15 Februari 2019 - 09:36 WIB
Golkar Berharap Elektabilitas...
Golkar Berharap Elektabilitas Jokowi-Ma'ruf Meningkat Usai Debat
A A A
JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto berharap elektabilitas pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 02 Joko Widodo (Jokowi)-KH Ma'ruf Amin dapat meningkat, usai debat kedua yang akan berlangsung pada 17 Februari mendatang.

"Ya tentu kami berharap selalu elektabilitas meningkat," ujar Airlangga di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta, Kamis (14/2/2019).

Kenaikan elektabilitas itu diyakini Airlangga, karena capres petahana Joko Widodo dapat mengungguli capres nomor urut 02 Prabowo Subianto di debat kedua.

(Baca juga: KPU Tegaskan Persiapan Debat Kedua Sudah 90 Persen)

Airlangga menjelaskan, hal tersebut didasari karena banyak hal yang sudah diperbuat Jokowi di sektor-sektor yang menjadi tema debat kedua yakni pangan, infrastruktur, energi, lingkungan hidup, dan Sumber Daya Alam (SDA).

"Ya tentunya dari segi pembahasan apa yang telah diperbuat sudah pasti Pak Presiden (Jokowi) bisa mengungguli," jelasnya.

Selain fokus pada tema debat, Menteri Perindustrian, pun mengatakan bahwa Jokowi tetap memandang penting lingkungan hidup dan kehutanan (LHK).

"Tentu track record pak presiden di LHK sudah jelas. Kalau kita lihat saat ini jumlah kebakaran hutan sudah berkurang, kemudian normalisasi sudah didorong mencegah banjir dan mendorong irigasi juga sudah dilakukan. Jadi track record-nya jelas," tuturnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6981 seconds (0.1#10.140)