Polisi Sita Ponsel Aiman Usai Diperiksa, TPN Ganjar-Mahfud: Sudah Mengarah Kriminalisasi

Sabtu, 27 Januari 2024 - 16:12 WIB
loading...
Polisi Sita Ponsel Aiman...
Juru Bicara TPN Ganjar-Mahfud, Aiman Witjaksono telah selesai menjalani pemeriksaan terkait kasus pernyataan Polri tak netral dalam Pilpres 2024 di Polda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (26/1/2024). Foto/MPI/Ravie Wardani
A A A
JAKARTA - Tim Pemenangan Nasional ( TPN) Ganjar-Mahfud angkat bicara terkait penyitaaan gawai milik jurnalis, Aiman Witjaksono yang juga merupakan juru bicara TPN. Penyitaan gawai Aiman itu dinilai janggal.

"Secara logika seorang saksi, karena Aiman belum ditetapkan sebagai tersangka, menyita HP seorang saksi menurut saya adalah hal yang cukup aneh. Jadi memang sudah mengarah ke kriminalisasi," kata Juru Bicara TPN Ganjar-Mahfud, Chico Hakim saat dihubungi, Sabtu (27/1/2024).

Chiko menilai tindakan penyitaan itu mengindikasikan polisi ingin menetapkan Aiman sebagai tersangka. Apalagi, penyitaan itu dilakukan terhadap barang pribadi Aiman.



"Artinya mereka ingin sekali membuat Aiman menjadi tersangka. Jadi ada semacam arahan untuk mengarah ke situ. Dan hal-hal yang sifatnya rahasia, pribadi juga saya rasa enggak pantas, apalagi dalam kapasitas menjadi saksi, diambil (HP) gitu," katanya.

Baginya, Aiman memiliki hak untuk menyembunyikan narasumber dalam kapasitasnya sebagai jurnalis. Atas dasar itu, ia merasa, penyitaan gawai itu merupakan tindakan represif aparat kepolisian.

"Seperti dikatakan, bahwa sebagai jurnalis dia memiliki hak untuk sembunyikan identitas narasumber. Ini adalah tindakan represif menurut kami," ucapnya.

"Intinya, kami dari Tim Hukum TPN terus mendampingi dan juga Aiman memiliki tim hukum sendirj kalau saya ga salah," katanya.



Sebelumnya, Aiman Witjaksono menjalani pemeriksaan selama 12 jam. Ponsel Aiman turut disita polisi guna kepentingan penyidikan. Namun, Aiman merasa heran lantaran prosedur itu biasanya dilakukan usai dilakukan penetapan tersangka terhadap sebuah kasus.

"Tapi saya berkomitmen untuk tidak menyebutkan siapa narasumber saya karena saya meyakini mereka ini adalah orang-orang yang baik yang wajib dilindungi identitasnya. Bukan siapa yang penting tapi isi pesannya itu yang kemudian harus disampaikan," kata Aiman.

Sementara itu, Ketua Umum (Ketum) DPP Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo (HT) menyesalkan penyitaan handphone milik Juru Bicara (Jubir) TPN Ganjar-Mahfud, Aiman Witjaksono yang masih berstatus sebagai saksi atas dugaan Polri tidak netral dalam Pemilu 2024.

"Dia (Aiman) dipanggil sebagai saksi tapi HP-nya mau disita, saya kan bingung, saya teman banyak, sebagai saksi HP disita setahu saya kalau sudah tersangka baru boleh ada penyitaan," kata HT kepada wartawan di Polda Metro Jaya, Jumat (26/1/2024).
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Saksikan Malam Ini Rakyat...
Saksikan Malam Ini Rakyat Bersuara Dihantam Luar-Dalam, Indonesia Harus Apa? Bersama Aiman Witjaksono, Refly Harun, Ray Rangkuti, dan Narasumber Lainnya, Live di iNews
Selidiki Dugaan Teror...
Selidiki Dugaan Teror Kepala Babi dan Bangkai Tikus, Bareskrim Polri Cek TKP di Kantor Tempo
Kasus Firli Bahuri Dikebut...
Kasus Firli Bahuri Dikebut setelah Lebaran
Firli Bahuri Cabut Gugatan...
Firli Bahuri Cabut Gugatan Praperadilan Ketiganya, Alasannya Ada Perbaikan
Polisi Bongkar Jaringan...
Polisi Bongkar Jaringan Narkoba Lintas Provinsi, Sahroni: Kolaborasi yang Harus Dicontoh
Jangan Lewatkan Malam...
Jangan Lewatkan Malam Ini di Rakyat Bersuara Cawe-Cawe Kasus, Jokowi: Saya Ada Batasnya! bersama Aiman Witjaksono, Live di iNews
RAKYAT BERSUARA! Program...
RAKYAT BERSUARA! Program Diskusi Terhangat Bersama Aiman Witjaksono dan Para Narasumber Kredibel di Bidangnya, Setiap Selasa Pukul 19.00 WIB, Live Hanya di iNews
Soroti Penempatan Perwira...
Soroti Penempatan Perwira Polri di Lembaga Sipil, MPSI: Berpotensi Ancam Netralitas
Polri Yakin Gugatan...
Polri Yakin Gugatan Praperadilan Firli Bahuri ke PN Jaksel Bakal Kembali Ditolak
Rekomendasi
Its Family Time! Waktunya...
It's Family Time! Waktunya Istirahat dari Rutinitas Kerja, Bareng Second Account dan My Comic Boyfriend di GTV!
Bau Melati hingga Sosok...
Bau Melati hingga Sosok Gaib! Robby Purba Gali Cerita Horor Jelita Jely di Rumah Baru
Spesifikasi Taurus,...
Spesifikasi Taurus, Rudal Canggih Jerman yang Bakal Dikerahkan ke Ukraina untuk Melawan Rusia
Berita Terkini
Batal Ikut Maraton di...
Batal Ikut Maraton di AS, Misbakhun Dinilai Tunjukkan Loyalitas
59 menit yang lalu
Revisi UU Pemilu Ditargetkan...
Revisi UU Pemilu Ditargetkan Rampung Juli 2026, Baleg DPR Harap Dibahas Sejak Dini
1 jam yang lalu
Silaturahmi Sufmi Dasco...
Silaturahmi Sufmi Dasco ke Salim Segaf Al-Jufri Ditanggapi Positif
3 jam yang lalu
Rekomendasi Komnas HAM...
Rekomendasi Komnas HAM terkait Mantan Pemain Sirkus OCI: Tuntutan Diselesaikan secara Hukum
5 jam yang lalu
Saksi Sebut Uang Suap...
Saksi Sebut Uang Suap PAW Harun Masiku dari Hasto, Febri Diansyah: Kabar Burung
5 jam yang lalu
Ini Kata 6 Tokoh atas...
Ini Kata 6 Tokoh atas Polemik Ijazah Jokowi
6 jam yang lalu
Infografis
Tentara Israel Menangis...
Tentara Israel Menangis usai Tinggalkan Koridor Netzarim di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved