Targetkan Kemenangan 70% di Purbalingga, Ganjar: Saya Tinggal di Sini

Senin, 15 Januari 2024 - 21:16 WIB
loading...
Targetkan Kemenangan...
Capres 2024 nomor urut 3, Ganjar Pranowo bertemu kelompok tani, pelaku UMKM, tokoh agama, dan tokoh masyarakat dalam lawatannya ke Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah, pada Senin (15/1/2024). Foto/
A A A
PURBALINGGA - Calon presiden (capres) 2024 nomor urut 3, Ganjar Pranowo bertemu dengan kelompok tani, pelaku UMKM, tokoh agama, dan tokoh masyarakat. Pertemuan itu dilakukan dalam lawatannya ke Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah.

Di hadapan masyarakat yang merupakan bagian dari pendukung Ganjar-Mahfud itu, Capres 2024 berambut putih ini menyampaikan target kemenangan untuk wilayah Purbalingga dan sekitarnya di angka 70%.

"Saya tinggal di sini, saya mewakili dapil ini dan kita akan gerakkan kembali kekuatan-kekuatan itu, maka insya Allah target yang tadi sudah disampaikan akan tercapai," ucap Ganjar di Hotel Owabong, Kecamatan Bojongsari, Kabupaten Purbalingga, pada Senin (15/1/2024).



Ganjar mengungkapkan, kemenangan Pilpres 2024 untuk Ganjar-Mahfud membutuhkan kekompakan, kesamaan visi misi serta kerja keras. Oleh sebab itu, mantan Gubernur Jawa Tengah dua periode itu menggelorakan semangat kepada seluruh pendukung dan tim pemenangannya agar tidak lelah turun langsung ke lapangan menemui masyarakat.



"Kami tahu bahwa ini butuh kerja keras. Kalau bahasanya Adian, keringat kita harus lebih banyak, lelah kita harus lebih banyak dan keluhan kita mesti tidak ada," katanya.

Ganjar pun meyakini, jika kemenangan Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024 sudah terlihat, maka rakyat akan mengetahui dan merasakannya. "Kalau kita yakin bahwa kondisi itu kelak akan terjadi dan yang tahu hanya Tuhan, maka tanda-tandanya akan terlihat kalau kita bekerja dengan sungguh-sungguh," tandasnya.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2009 seconds (0.1#10.140)