Ganjar-Mahfud Percepat Pengadaan Internet Gratis dan Super Cepat untuk Gen Z

Rabu, 27 Desember 2023 - 23:53 WIB
loading...
Ganjar-Mahfud Percepat...
Pasangan Capres dan Cawapres Nomor Urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD mendorong pemerintah mempercepat penyesaian pengadaan BTS 4G BAKTI Kominfo. Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Pasangan Capres dan Cawapres Nomor Urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD mendorong pemerintah mempercepat penyesaian pengadaan Base Transceiver Station (BTS) 4G BAKTI Kominfo. Agar kebutuhan layanan internet di seluruh Tanah Air, khususnya di daerah tertinggal, terdepan, dan terluar (3T) bisa segera terpenuhi.

Layanan internet gratis dan super cepat, merupakan salah satu program unggulan pasangan Ganjar-Mahfud. Dalam kampanye mereka di sejumlah daerah di Indonesia, keduanya menyampaikan komitmen untuk menghadirkan layanan pemerintahan yang berbasis internet/digital di seluruh wilayah nusantara.



Ganjar-Mahfud bertekad menyediakan layanan internet super cepat dan gratis di semua ruang publik seperti sekolah, taman, pasar, rumah sakit dan pusat perbelanjaan, jika terpilih menjadi Presiden dan Wakil Presiden.

Bagi Gen Z, ketersediaan layanan internet super cepat yang gratis di ruang publik, merupakan kebutuhan yang tidak bisa ditunda, sebab nyaris tidak ada aktivitas keseharian mereka yang tidak berhubungan dengan internet.

"Kehadiran intenet gratis dan super cepat di sekolah diyakini dapat membantu para siswa dalam mengakses bahan ajar dari berbagai sumber secara daring," ujar Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud dalam keterangannya, Rabu (27/12/2023).

Internet gratis juga bermanfaat bagi para pelaku usaha kecil dalam memasarkan hasil produksi mereka secara online. Hal itu hanya mungkin jika pemerintah bisa menghadirkan internet yang bisa di akses masyarakat secara gratis di ruang publik.

Internet gratis juga berperan penting dalam memperlancar layanan kesehatan. Pasien bisa berkonsultasi dengan dokter tentang kesehantannya tanpa harus antre di rumah sakit.

Saat ini, pemerintah berkomitmen menuntaskan program pengadaan BTS 4G BAKTI Kominfo untuk pemenuhan hak rakyat dalam memperoleh akses infrastruktur digital.

"Negara hadir dalam konteks menyediakan infrastruktur digital yang baik dan layak bagi masyarakat untuk bisa memperoleh akses konektivitas digital," kata Menkominfo Menteri Budi Arie dalam siaran persnya, beberapa waktu lalu.



Menurut Budi Arie, pemerintah berkomitmen menuntaskan Program Penyediaan BTS 4G BAKTI Kominfo untuk memenuhi hak rakyat memperoleh konektivitas atau jaringan digital.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Purnawirawan TNI Tuntut...
Purnawirawan TNI Tuntut Penggantian Wapres Gibran, Ini Kata Ganjar Pranowo
Banyak Kader PDIP Minta...
Banyak Kader PDIP Minta Megawati Jadi Ketum Lagi
Ganjar Ungkap Suasana...
Ganjar Ungkap Suasana Acara Ulang Tahun ke-78 Megawati di Istana Batu Tulis
Ganjar-Mahfud Kalah...
Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres 2024, Megawati: Ini Rekayasa dari Mana Pelajarannya?
Setara Institute Nilai...
Setara Institute Nilai Kualitas Demokrasi Pilpres dan Pilkada 2024 Rendah
Habib Rizieq Bicara...
Habib Rizieq Bicara Hasil Pilpres dan Pilkada 2024, Ini Katanya
Momen Akrab Anies dan...
Momen Akrab Anies dan Ganjar Bertemu, Netizen: Menyala Pak!
Hasil Survei Sebut Prabowo...
Hasil Survei Sebut Prabowo Bisa Pimpin Indonesia, Maruarar: Ada Pemilih Anies-Ganjar
PDIP Anggap Janggal...
PDIP Anggap Janggal Hakim PTUN Tak Menerima Gugatan Pencalonan Gibran: Kita Menang Dismissal
Rekomendasi
Kejar Pertumbuhan Ekonomi...
Kejar Pertumbuhan Ekonomi 8% Butuh Konektivitas Andal
Meski Digaji Rp37 Juta,...
Meski Digaji Rp37 Juta, Tentara Israel Mengaku Dieksploitasi dan Risikonya Sangat Berat
3 Fakta Menarik Singapore...
3 Fakta Menarik Singapore Airlines, Beri Bonus Fantastis 8 Kali Gaji dalam Setahun
Berita Terkini
Siapa Letjen TNI Kunto...
Siapa Letjen TNI Kunto Arief Wibowo? Sosok Jenderal Bintang 3 Anak Try Sutrisno
4 jam yang lalu
Kejagung Geledah dan...
Kejagung Geledah dan Blokir Aset Tersangka TPPU Zarof Ricar
6 jam yang lalu
Jelang Pemungutan Suara...
Jelang Pemungutan Suara Ulang di Boven Digoel, Michael Sianipar: Perindo Hadir Total
6 jam yang lalu
Partai Perindo Mulai...
Partai Perindo Mulai Fokus Kembangkan Kekuatan di Wilayah Urban
7 jam yang lalu
AFI Minta Pemerintah...
AFI Minta Pemerintah Perkuat Produk Lokal dan Pengawasan Barang Impor
8 jam yang lalu
Dosen dan Mahasiswa...
Dosen dan Mahasiswa Minta Revisi UU Penyiaran Segera Dilakukan
8 jam yang lalu
Infografis
Perlu Tindakan Cepat...
Perlu Tindakan Cepat Pemerintah untuk Antisipasi Badai PHK
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved