Dialog Kebangsaan TPLN dan Relawan di Malaysia, Mahfud:  Berantas Korupsi Perlu Penegakan Hukum yang Lebih Tegas

Minggu, 10 Desember 2023 - 17:28 WIB
loading...
Dialog Kebangsaan TPLN...
Cawapres Mahfud MD mengisi Dialog Kebangsaan berjudul Dialektika bersama Mahasiswa: Pemilu Demokratis untuk Indonesia Emas 2045, saat kunjungan kerja di Malaysia. Foto: Ist
A A A
JAKARTA - Calon Wakil Presiden (Cawapres) Nomor Urut 3, Mahfud MD, pada hari terakhir kunjungan kerjanya di Malaysia Jumat 8 Desember 2023, menyempatkan hadir mengisi Dialog Kebangsaan berjudul “Dialektika bersama Mahasiswa: Pemilu Demokratis untuk Indonesia Emas 2045”.

Dialog Kebangsaan ini digagas oleh Tim Pemenangan Luar Negeri (TPLN) dari unsur mahasiswa, yaitu suara Diaspora Indonesia dan kelompok relawan Ganjar-Mahfud Malaysia di PWTC, tempat yang sama diadakannya selawatan bersama Gus Muwafiq pada Kamis (7/12/2023) malam yang dihadiri 7.000 warga Indonesia.

Mahfud berserta rombongan tiba pukul 10.30 Myt pagi dan acara dimulai 10 menit kemudian. Acara dimoderatori oleh Mansurni Abadi, perwakilan dari TPLN Malaysia dan Suara Diaspora Indonesia.



Mahfud berbicara seputar situasi dan kondisi Indonesia untuk mencapai 2045 dan hal-hal yang perlu dilakukan untuk mewujudkannya. Seperti penegakan hukum, kesadaran politis, dan budaya ilmu.

“Korupsi yang sistematis membuat kesejahteraan kita terhambat. Oleh karena itu diperlukan upaya-upaya penegakan hukum yang lebih tegas”, kata Guru Besar Hukum Tata Negara Universitas Islam Indonesia (UII), Yogyakarta, itu di hadapan 200 peserta dari unsur mahasiswa dan pekerja migran yang hadir.

Menurut Mahfud, biarpun yang memimpin orang Islam namun jika tidak adil, maka hancurlah negara itu. Mahfud juga mengutip pernyataan dari Prabowo Subianto pada 2019 silam tentang Indonesia yang akan hancur pada tahun 2030 jika kondisi yang terjadi saat ini semakin parah.


Adi, moderator acara sekaligus perwakilan dari suara diaspora muda yang tergabung kedalam TPN dan kader PDIP Perjuangan Malaysia sepakat, Indonesia Emas 2045 perlu dikawal secara kritis dan partisipatif, baik dalam wacana maupun aksi.

"Ini agar yang terjadi kemudian bukan dystopia yang berujung kehancuran, tapi utopia negara kesejahteraan yang kita inginkan,” tandasnya.

Acara yang berlangsung 1 jam itu turut dihadiri tiga tokoh yang berada di rombongan Mahfud MD, yakni Gus Muwafiq (tokoh umat), Ronny Talapessy (mantan pengacara Bharada Eliezer di kasus Ferdy Sambo yang juga caleg PDIP), dan Benny Ramdhani (Ketua BNP2PMI).
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Harun Al Rasyid Jadi...
Harun Al Rasyid Jadi Deputi Pengawasan Haji, Eks Penyidik KPK: Keputusan Tepat
Mahfud MD Ungkap Rakyat...
Mahfud MD Ungkap Rakyat Dukung Kejagung Bongkar Mafia Peradilan
Ini Kata 6 Tokoh atas...
Ini Kata 6 Tokoh atas Polemik Ijazah Jokowi
Mahfud MD Apresiasi...
Mahfud MD Apresiasi Peran Presiden Prabowo Dalam Pemberantasan Korupsi
Kasus Pagar Laut Tangerang...
Kasus Pagar Laut Tangerang Tak Jelas, Mahfud MD Dorong Kejagung Ambil Alih dari Polisi
Mahfud MD Soroti Kasus...
Mahfud MD Soroti Kasus Suap Hakim soal Vonis Korporasi CPO: Gila Ini Sangat Berbahaya, Sangat Jorok!
Respons Mahfud MD soal...
Respons Mahfud MD soal Isu Ijazah Palsu Jokowi, Jadi Presidennya Tetap Sah
Sidang Korupsi Timah,...
Sidang Korupsi Timah, Ahli Soroti Adanya Kekeliruan Perhitungan Kerugian Negara
Pengesahan RUU Perampasan...
Pengesahan RUU Perampasan Aset Tingkatkan Kepercayaan Publik Terhadap Pemberantasan Korupsi
Rekomendasi
Perbandingan Trofi Liverpool...
Perbandingan Trofi Liverpool dengan Manchester United di Eropa
BNI Cetak Laba Bersih...
BNI Cetak Laba Bersih Rp5,4 T di Awal 2025, Kredit dan Tabungan Tumbuh Solid
Bacaan Surat Al Qadr...
Bacaan Surat Al Qadr Latin Saja, Lengkap dengan Asbabun Nuzul dan Keutamaannya
Berita Terkini
Bobby Nasution Datang...
Bobby Nasution Datang ke Kantor KPK, Ada Apa?
9 menit yang lalu
Jaksa Hadirkan Keluarga...
Jaksa Hadirkan Keluarga Zarof Ricar Makelar Kasus Ronald Tannur di Pengadilan
22 menit yang lalu
DPR - KSAL Rapat Bahas...
DPR - KSAL Rapat Bahas Urgensi Keamanan Laut
53 menit yang lalu
Hadiri Konferensi Kemenangan...
Hadiri Konferensi Kemenangan Gaza di Istanbul, ARI-BP Dukung Kemerdekaan Palestina
1 jam yang lalu
Memastikan Kesinambungan...
Memastikan Kesinambungan Kebijakan
3 jam yang lalu
Prabowo Hadiri Townhall...
Prabowo Hadiri Townhall Meeting Danantara Bersama BUMN, Ini yang Dibahas
3 jam yang lalu
Infografis
12 Kementerian, Lembaga...
12 Kementerian, Lembaga dan Pemda yang Sepi Pelamar di CPNS 2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved