Gen Z dan Milenial Lebih Pilih Ganjar Pranowo karena Paham Isu Pemuda

Sabtu, 14 Oktober 2023 - 16:26 WIB
loading...
Gen Z dan Milenial Lebih Pilih Ganjar Pranowo karena Paham Isu Pemuda
Manajer Program Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) Saidiman Ahmad menilai Gen Z dan generasi milenial lebih condong memilih bakal calon presiden Ganjar Pranowo ketimbang Prabowo Subianto dan Anies Baswedan. Foto/Achmad Al Fiqri
A A A
JAKARTA - Manajer Program Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) Saidiman Ahmad menilai Gen Z dan generasi milenial lebih condong memilih bakal calon presiden Ganjar Pranowo ketimbang Prabowo Subianto dan Anies Baswedan. Hal itu didasari dari hasil jejak pendapat yang dilakukan oleh SMRC.

Dari survei itu, kata dia, pihaknya mengelompokkan tiga isu utama yang disoroti oleh pemuda. Ketiga isu itu adalah terkait dengan lapangan kerja, lingkungan, dan terkait akuntabilitas penyelenggaraan negara.

"Kalau ditanya siapa bacapres paling mungkin menjawab ini? Saya melihat di antara ketiga bacapres ini, Ganjar Pranowo paling dekat," kata Saidiman dalam diskusi Ganjarian Talk bertajuk ‘Capres Idola Gen Z: Spil Hasil Survei’ di Rumah Ganjar, Jakarta Selatan, Jumat (13/10/2023).





Saidiman menilai, Ganjar lebih bisa menjawab ketiga isu tersebut. Di dalam beberapa forum, sambungnya, jawaban Ganjar terhadap isu tersebut sangat detail dibanding kandidat bacapres lainnya.

"Misalnya ketika ditanya tentang persoalan mental health, itu dijawab demikian bahwa perlu diberi ruang kepada generasi Z ini, Pak Ganjar bicara hak intelektual misalnya, sesuatu yang berkaitan dengan bagaimana karya-karya itu dihargai oleh negara," ucap Saidiman.

"Kalau kita bandingkan dengan bacapres lain, saya tidak menemukan jawaban konkret ya. Misalnya ketika Anies ditanya tentang generasi sandwich jawabannya adalah ini harus dihadapi. Atau kemudian di Jogja ketika Prabowo ditanya tentang isu mental health itu dijawab persoalannya karena gizi," tambahnya.

Untuk itu, ia merasa, Prabowo dan Anies tak memberi solusi yang pasti terhadap isu generasi muda. Hal itu yang membuat elektabilitas Ganjar berada di paling atas pada kelompok generasi muda.

"Di dalam survei Litbang Kompas termasuk SMRC dan LSI misalnya, bahwa sekarang ini Gen Z itu lebih condong ke Ganjar Pranowo dibanding calon yang lain. Karena memang secara isu dekat, Pak Ganjar lebih memahami dan jawaban-jawaban terkait itu lebih detail," pungkasnya.
(rca)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1748 seconds (0.1#10.140)