6 Negara Perkuat Kerja Sama, Ini Hasil Konferensi Anti Terorisme di Manado

Minggu, 30 Juli 2017 - 05:22 WIB
6 Negara Perkuat Kerja Sama, Ini Hasil Konferensi Anti Terorisme di Manado
6 Negara Perkuat Kerja Sama, Ini Hasil Konferensi Anti Terorisme di Manado
A A A
MANADO - Enam peserta Sub Regional Meeting on Foreign Terrorist Fighters and Cross Border Terrorism (SRM FTF-CBT) dari New Zealand, Australia, Brunei Darusalam, Malaysia, dan Filipina di Manado berhasil menyepakati beberapa agenda penting.

Agenda tersebut meliputi peningkatan kerja sama dengan masyarakat madani, penguatan peran perempuan, pentingnya pendidikan, pembangunan ekonomi, pengelolaan penjara (lapas), peningkatan program deradikalisasi serta penyusunan narasi untuk menanggulangi propaganda dari kelompok teroris.

Hal ini disampaikan Menkopolhukam Jenderal TNI (Purn) Wiranto saat konferensi pers di Four Points by Sheraton Hotel Manado, Sabtu (29/7/2017).

Wiranto menjelaskan, ada beberapa langkah penting yang akan dilakukan ke depan, yaitu pembentukan forum FTF dalam rangka memperkuat kerja sama information sharing dan penegak hukum dengan badan intelijen.

Bukan hanya itu, menurut Wiranto, dorongan kerja sama di antara enam negara dengan perusahaan-perusahaan yang memberikan layanan media sosial, video file sharing dan messaging, serta studi komparatif hukum terkait terorisme yang berlaku di masing-masing negara juga akan dilakukan.

“Terutama penguatan kerja sama antar lembaga untuk penanggulangan kegiatan pendanaan terorisme dan juga peningkatan kerja sama di antara badan imigrasi dalam rangka pegawasan perbatasan secara terpadu,”jelasnya.
(pur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3678 seconds (0.1#10.140)